Berita  

PPL Sampaikan 296 Hektar Lahan Petani Lera Dapat Bantuan Benih

ppl-sampaikan-296-hektar-lahan-petani-lera-dapat-bantuan-benih

Luwu Timur – Dalam rapat kordinasi yang di laksanakan oleh pemerintah Desa Lera, Kecamatan wotu di aula kantor desa lera, PPL Desa Lera memaparkan beberapa kegiatan pertanian yang berjalan.

Dalam kegiatan Rapat koordinasi dihadiri oleh Kepala Desa, Penyuluh pertanian, Ketua Kelompok tani, Babinsa, BPD Kepala Dusun dan Tokoh Masyarakat Desa Lera.


Dalam kegiatan, PPL Desa Lera Hasan SP menyampaikan laporan terkait kegiatan petani dalam rangka musim tanam tahun 2022 sudah masuk pinal penanaman.

“Evaluasi Kondisi keadaan tanam saat ini telah masuk kondisi pinal, dengan luas lahan 315 hektar”, ungkap Hasan dalam kegiatan, Selasa, (02-08-2022).

Hasan menyampaikan bahwa petani desa lera mendapatkan bantuan benih Padi untuk para petani dari anggaran APBN untuk musim tanam tahun 2022.

“Kami perlu melaporkan bahwa pada musim ini petani kita mendapatkan bantuan benih dari APBN sebanyak 1 ton 400 kilo dimana untuk peruntukan lahan 296 hektar”. Jelas hasan

Ia menyampaikan pula terkait pelaksanaan kegiatan untuk para petani yang telah berjalan di desa lera yang diikuti oleh para petani berjalan dengan lancar.

“Kegiatan yang kita lakukan kegiatan Sekolah Lapang Iklim untuk para petani telah berjalan dengan lancar, dan dari hasil tersebut kita telah memilih sebanyak 24 petani yang akan ikut pelatihan lebih lanjut  di kantor desa, dimana panitia kegiatan dari aparat desa, nanti kita koordinasi dengan desa”, papar Hasan

Selanjutnya Hasan menyampaikan bahwa pupuk yang akan tersalurkan dari distributor pupuk sebanyak 45 ton dan yang telah tersalur baru 35 ton pupuk

Berita dengan Judul: PPL Sampaikan 296 Hektar Lahan Petani Lera Dapat Bantuan Benih pertama kali terbit di: Berita Terkini, Kabar Terbaru Indonesia – Liputan4.com. oleh Reporter : Biro Luwu Timur