Liputan4.com, Tebing Tinggi, – Polsek Tebing Tinggi Resor Tebing Tinggi gelar Apel 3 Pilar minggu (28/3/2021) sekira pukul 21.00 WIB yang dipimpin Kapolsek Tebing Tinggi AKP Dhoraria S Simanjuntak, SH.MH
Usai apel malam, Kapolsek menerjunkan empat personilnya dan unsur TNI yakni Aipda T. Simanjuntak, Aiptu F. Manihuruk, Bripka R. Simangunsong, Bripka Nasrullah, SH, dengan mempergunakan 1 unit Ranmor Dinas,”kata Kasubbag Humas Polres Tebing Tinggi AKP Jesua Nainggolan dalam rilisnya, Senin (29/3/2021).
Dengan rute kegiatan di Desa Paya Pasir, Kec. Tebing Syahbandar, Kab. Serdang Bedagai, dengan sasaran tempat keramaian dan tempat hiburan, katanya.
Dijelaskannya, selain menjaga keamanan dan mengantisipasi tindak pidana dalam masyarakat, Kapolsek juga berpesan agar personil selalu menghimbau warga masyarakat untuk selalu mengikuti protokol kesehatan dan menerapkan program 5M yaitu Memakai masker, Mencuci tangan, Menjaga jarak, Menjauhi kerumunan, Mengurangi mobilitas, untuk dapat memutus mata rantai penyebaran virus Covid-19.
Pelaksanaan giat patroli ini berjalan dengan aman dan kondusif dan tidak ada ditemukan kasus yang menonjol”tutup Kasubbag. (hrj)
Berita dengan Judul: Polsek Tebing Tinggi Gelar Patroli Rutin dan Dialogis pertama kali terbit di: LIPUTAN4.COM – Berani Mengungkap Fakta oleh Reporter : Willy Harianja