Berita  

Polsek Kep Seribu Utara Gelar Suntik Vaksin Booster bagi Warga setelah Buka Puasa dan Tarawih

polsek-kep-seribu-utara-gelar-suntik-vaksin-booster-bagi-warga-setelah-buka-puasa-dan-tarawih

LIPUTAN4.COM,JAKARTA – Polsek Kepulauan Seribu Utara terus menggelar suntik vaksinasi booster bagi warga yang akan menjalani suntik dan sudah memiliki e-tiket booster.

Kapolsek Kepulauan Seribu Utara AKP Asep Romli mengatakan, bahwa kegiatan vaksinasi dosis 3 kali ini diadakan di rumah Ketua RT 003/05 Pulau Kelapa untuk mendekatkan kepada peserta vaksin yang berdomisili lebih dekat.


“Iya, kita lihat berdasarkan data warga yang sudah bisa suntik vaksin booster bahwa di RT 003/05 Pulau Kelapa yang terbanyak sehingga kita adakan di rumah Ketua RT nya,” kata Asep, Kamis (7/4/2022).

Asep menambahkan, kegiatan vaksinasi booster yang diadakan pihaknya terus mendapat sambutan baik dari warga peserta vaksin, disamping lebih cepat pelayanannya juga bisa dilakukan siang dan malam.

“Alhamdulillah peserta vaksin semakin hari semakin bertambah tiap hari di atas 20 peserta dan kita beri waktu untuk suntik pada siang dan malam agar warga bisa memilih waktu yang pas buat dirinya, apakah siang saat puasa atau malam setelah berbuka,” ujarnya.

Berita dengan Judul: Polsek Kep Seribu Utara Gelar Suntik Vaksin Booster bagi Warga setelah Buka Puasa dan Tarawih pertama kali terbit di: Berita Terkini, Kabar Terbaru Indonesia – Liputan4.com. oleh Reporter : taufik