Jakarta – Komplotan begal berhasil dibekuk petugas Polsek Kelapa Gading, Jakarta Utara, disaat beraksi di Jalan Raya Pegangsaan Dua, Korbannya berinisial NF seorang kurir ekspedisi yang melintas di lokasi kejadiannya Minggu, 29 Mei 2022 dni hari pagi.
Kapolres Jakarta Utara Kombes Wibowo mengatakan, tiga pelaku yang diciduk diantaranya, MI, HA, dan AD. MI perannya sebagai eksekutor dan membacok korban, HA mengambil HP korban, serta AD sebagai joki atau pengawas situasi. Aksi begal ini bermula, ketika NF sedang perjalanan pulang dari bekerja menggunakan sepeda motor. Saat melintas di TKP korban dipepet para pelaku.
“Korban ini sudah dibuntuti para pelaku. Ketitika korban terdesak, para pelaku langsung berupaya membacok korban dengan senjata tajam jenis celurit, Senin (30/5/2022).
Lanjut Wibowo, Selanjutnya pelaku lainnya mencoba mengambil HP dan merampas sepeda motor milik korban, ketika kejadian korban sempat melakukan perlawanan kepada tiga orang pelaku sambil teriak minta tolong,” ujarnya.
Tim Opsnal Reskrim Polsek Kelapa Gading yang dipimpin Iptu Fauzan Yonnadi saat itu sedang melakukan patroli, mendengar teriakan warga dan korban minta tolong, anggota kami bersama masyarakat berhasil mengamankan satu pelaku yakni, MI. dua pelaku lain saat itu berhasil kabur, kemudian petugas melakukan pengembangan hingga akhirnya menangkap HA dan AD di Lagoa, Koja, Jakarta Utara,” tandasnya.
Masih hal yang sama, kami masih terus mengembangkan kasus ini guna mengetahui berapa kali mereka beraksi dan barang hasil begal dijual ke mana, Atas perbuatannya tiga begal ini akan dikenakan Pasal 365 ayat 1 dan 2 KUHP dengan ancaman 12 tahun penjara. Pungkas Wibowo.
Berita dengan Judul: Polsek Kelapa Gading berhasil bekuk tiga pelaku komplotan begal di Jalan Raya Pegangsaan pertama kali terbit di: SIBERABRI.COM. adalah Bagian dari LIPUTAN4 GROUP, diterbitkan oleh: SIBER ABRI