Liputan4.com| SUKABUMI- Akselerasi percepatan vaksinasi hingga saat ini terus digencarkan oleh berbagai pihak. Salah satunya, oleh 5 Perkumpulan Warga Tionghoa yang bekerjasama dengan Polres Sukabumi Kota melaksanakan gelaran vaksinasi presisi bertempat di Jl. Pajagalan Kel. Nyomplong Kec. Warudoyong Kota Sukabumi, Sabtu (26/03/2022).
Kapolres Sukabumi Kota, AKBP SY Zainal Abidin, mengatakan pemerintah pusat sudah memberikan informasi kepada masyarakat, bahwa di tahun ini yang menginginkan pulang kampung ataupun mudik atau bisa melakukan aktivitas wisata pada saat libur lebaran nanti itu diperbolehkan, dengan persyaratan sudah melakukan vaksinasi booster.
“Ya, pagi hari ini kami dari Polres Sukabumi Kota bekerjasama dengan 5 Perkumpulan Warga Tionghoa yang ada di Kota Sukabumi melaksanakan kegiatan vaksinasi yang dikhususkan mengikuti vaksin booster, agar masyarakat bisa melakukan pulang kampung atau mudik pada saat libur lebaran nanti,” kata Zainal kepada awak media.
Lanjut Zainal menambahkan, untuk target pada kegiatan vaksinasi kali ini sasarannya sekitar 200 orang, dimana ini merupakan masyarakat di Kota Sukabumi yang terkumpul dalam 5 Perkumpulan Warga Tionghoa di Kota Sukabumi.
“Ini membuktikan bahwa dukungan masyarakat sangat dibutuhkan, untuk kemudian bersama-sama kita mensukseskan program vaksinasi yang dicanangkan oleh pemerintah pusat sebagai salah satu strategi penanganan pandemi Covid-19,” ujarnya.
Zainal mengimbau kepada seluruh masyarakat agar mentaati kebijakan pemerintah ini, untuk kemudian mendatangi sentra-sentra vaksin yang ada, baik yang dilakukan oleh pihak TNI, Polri, dan dari pihak pemerintah daerah, sehingga kemudian bisa mendapatkan akses vaksinasi dosis ketiga.
”Terkait cakupan vaksinasi di kita itu, dosis pertama sudah mencapai di angka 115,26 persen dengan rincian 311.013 orang, kemudian di dosis kedua sudah menyentuh di angka 87,55 persen dengan rincian 236.227 orang, dan untuk dosis ketiga menyentuh diangka 23,14 persen dengan rincian 62.428 orang,” pungkasnya.
(edis wijaya)
Berita dengan Judul: Polres Sukabumi Kota Bekerjasama dengan 5 Perkumpulan Warga Tionghoa Sukabumi Lakukan Kegiatan Vaksin Booster pertama kali terbit di: Berita Terkini, Kabar Terbaru Indonesia – Liputan4.com. oleh Reporter : Edis Wijaya