LIPUTAN4.COM, SERGAI – Kapolres Sergai Polda Sumut AKBP Robin Simatupang diwakili Waka Polres Sergai Kompol Sofyan ikut serta menghadiri upacara peringatan Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) Tahun 2021 Secara Virtual bertempat di Aula sultan agung Pemkab Sergai minggu (02/05/2021).
Diketahui Kegiatan Upacara Peringatan Hari Pendidikan Nasional (Hardiknas) Tahun 2021 ini, dipimpin Oleh Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi Nadiem Anwar Makarim secara Virtual.
Kemudian melaksanakan Pengibaran Mendera Merah Putih, Mengheningkan Cipta, Pembacaan Naskah Pancasila, Pembacaan Naskah UUD 1945 dan dilakukan Pembacaan Doa.
Upacara peringatan Hardiknas itu juga dirangkai dengan Penyerahan Bea Siswa kepada Perwakilan Siswa/i dan Mahasiswa Secara Simbolis yang diserahkan langsung oleh Kapolres Sergai AKBP Robin Simatupang yang diwakili Waka Polres Sergai Kompol Sofyan.
Tampak hadir di upacara peringatan Hardiknas tersebut yakni, Bupati Sergai H. Darma Wijaya, Wakil Bupati Sergai H. Adlin Umar Yusri Tambunan, Sekda Kab. Sergai H. M. Faisal Hasrimy, Asisten I Pemkab Sergai Nina Deliana, Asisten II, H. Kaharuddin, Plt Kadis Pendidikan Kab. Sergai D. Saragih, Para Perwakilan Guru serta Perwakilan Siswa/i dan Mahasiswa Penerima Bea Siswa. (Dmk)
Berita dengan Judul: Polres Sergai Ikut Hadiri Kegiatan Upacara Peringatan Hardiknas 2021 Secara Virtual. pertama kali terbit di: Berita Terkini, Kabar Terbaru Indonesia – Liputan4.com oleh Reporter : Sarianto Damanik