Berita  

Polres Palas Tinjau Langsung Jalinsum Longsor Di Desa Paran Batu Kec. Ulu Barumun

polres-palas-tinjau-langsung-jalinsum-longsor-di-desa-paran-batu-kec.-ulu-barumun

 

Liputan4.com
Palas-Jalan lintas Sumatera (JALINSUM) di Desa Paran Batu, Kecamatan Ulu Barumun, Kebupaten Padang Lawas (PALAS) Provinsi Sumatera Utara (SUMUT) terancam putus akibat penahan tanah jatuh akibat longsor karena derasnya debit air hujan turun beberapa hari ini selasa
14/12/2021.


Akibat longsornya penahan tanah tersebut dihawatirkan akan mengancam terputusnya jalan lintas Sibuhuan -Sosapan menuju bandara udara udara Aek Godang dan akan mengancam keselamatan para pengguna jalan yang melintas, dan akan menganggu lancarnya perekonomian masyarakat di daerah tersebut. Sehingga masyarakat berharap pihak bina marga UPTD Gunung tua harus cepat tanggap untuk perbaikaan jalan amruk tersebut.

Polres Palas Tinjau Langsung Jalinsum Longsor Di Desa Paran Batu Kec. Ulu Barumun

 

Kejadian Jalinsum longsor tersebut di tinjau Kapolres Palas. AKBP. Indra Yanitra Irawan SIK.Msi, melalui Kasat Sabhara AKP. M. Husni Yisuf SH didampingi Kasi Provam IPDA Guliat Harahap dan personil Polres lainnya ‘, Kasat mangatakan kepada media ini, Kita sangat prihatin keadaan jalinsum ini yang sewaktu waktu bisa saja mengancam keselamatan pengguna jalan yang melintas, dan apabila hal ini tidak segera diatasi, berkemungkinan akan bertambah parah dan tak dapat di lewati nantinya, kita berharap secepatnya ada tindakan perehapan jalan ini ‘, harap Kasat kepada awak media.

Ditambahkan Yusuf, Kita dari Keplisian dalam hal ini telah melakukan peringatan kepada masyarakat pengguna jalan agar berhati hati ketika melintas di Desa Paran Batu ini sebagai antisipasi awal telah kita pasangkan rambu rambu jalan di area jalan rusak tersebut ‘, “kata Yusuf.

 

Sementara itu, Ketua DPD Gema Perjuangan Maharani Nusantara (GPMN) Palas, Ahmad Rizki SH. Mengatakan dan berharap,’ Saya sebagi warga Kecamatan Ulu Barumun, berharap kepada pihak bina marga Sumut, UPTD Gunung Tua, agar sesegera mungkin turun untuk meninjau dan memperbaiki jalinsum yang ambruk ini. Dan kita juga berharap, kata Rizki, jangan sampai kita menunggu adanya masyarakat pengguna jalan yang menjadi korban akibat dari keterlambatan perbaikan jalan yang rusak ini , ‘ Harapnya.(sp)

Berita dengan Judul: Polres Palas Tinjau Langsung Jalinsum Longsor Di Desa Paran Batu Kec. Ulu Barumun pertama kali terbit di: Berita Terkini, Kabar Terbaru Indonesia – Liputan4.com oleh Reporter : Sayuti Pulungan