LIPUTAN4.COM,MANDAILING NATAL
– Polres Mandailing Natal (Madina) meraih predikat terbaik kedua terkait pelayanan publik di jajaran Polda Sumatera Utara (Sumut) dari Ombusman Republik Indonesia perwakilan Sumut.
Kapolres Madina, AKBP HM Reza Chairul Akbar Sidiq membenarkan informasi tersebut.
“Iya, Polres Madina meraih peringkat kedua di jajaran Polda Sumut tentang pelayanan publik penilaian dari Ombusman RI,” katanya, Selasa (27/12/2022).
Kapolres mengucap syukur dan alhamdulillah karena pencapaian prestasi tersebut merupakan berkat kerja keras seluruh anggota di Polres Madina.
Ia berharap, ke depan pihaknya (Polres Madina-red) dapat mempertahankan prestasi itu dan berharap lebih ditingkatkan pelayanan humanis bagi masyarakat sesuai dengan makna dari Polri Presisi.
“Mudah-mudahan bisa dipertahankan dan ditingkatkan ke depannya, dan juga mohon terus mendapatkan dukungan serta masukan yang positif dan membangun dari seluruh kalangan masyarakat Kabupaten Madina,” harapnya.
Alumni Akpol 2003 ini mengaku informasi prestasi tersebut mereka peroleh dari pemberitaan di media. Ia belum tahu kapan Ombusman menyerahkan piagam penghargaan untuk Polres. Biasanya, kata Reza, peraih prestasi seperti ini dibuat semacam acara di Polda Sumut atau lokasi lain.
Sekadar informasi, Polres Madina sejak di pimpin AKBP Reza Chairul Akbar Sidiq dilihat semakin baik. Pasalnya, masyarakat apabila mau melaporkan hal-hal terkait tindakan terlarang sudah mudah melalui aplikasi yang disediakan bernama “Mangalapor Pak Kapolres“.
Aplikasi tersebut sudah beberapa kali menjaring pelaku kejahatan seperti pengungkapan kasus peredaran gelap narkoba dan pungutan liar di badan jalan. ( Tega Kurnia )
Berita dengan judul: Polres Madina Peringkat Kedua Terbaik Pelayanan Publik di Jajaran Polda Sumatera Utara pertama kali tampil pada LIPUTAN4.COM. Reporter: Biro Madina