Polres Karimun, bersama Kemenag dan NU Adakan Vaksinasi

polres-karimun,-bersama-kemenag-dan-nu-adakan-vaksinasi

polres-karimun,-bersama-kemenag-dan-nu-adakan-vaksinasi

KARIMUN- Polres Karimun bersama Pegurus Nahdlatul Ulama dan Kementerian Agama Kabupaten Karimun menggelar program satu juta vaksin booster dari tanggal 21-23 April 2022. Vaksinasi serentak ini merupakan program kerjasama PBNU pusat, Polri dan Kementrian Agama RI. Kamis (21/4/2022).


“Kita semua bersama sama berupaya bagaimana menjaga agar momentum Lebaran ini tidak menimbulkan ledakan kasus Covid-19 dan mudik lebaran dapat berjalan aman, sehat dan nyaman”, Ucap AKBP Tony Pantano, SIK, SH. Rabu (20/04/2022)

Kapolres karimun AKBP Tony Pantano, SIK, SH menjelaskan, vaksinasi booster akan digelar serentak selama tiga hari sejak Kamis (21/04/2022). Vaksinasi akan dilakukan di seluruh wilayah hukum Polres Karimun di beberapa lokasi yang telah ditentukan maupun di Polsek jajaran atau Puskesmas se Kabupaten Karimun.

“Adapun syarat bagi peserta untuk mengikuti vaksinasi booster yakni telah mendapatkan dua kali vaksinasi Covid-19 dan diutamakan bagi lansia, namun demikian, masyarakat yang belum pernah vaksin juga dapat memperoleh vaksin dosis pertama ataupun kedua,” Jelas AKBP Tony Pantano, SIK, SH.

Vaksinasi rencana nya akan digelar pagi hingga siang hari. “Kita sudah sangat jelas hasil kajian beberapa lembaga dan ulama bahwa vaksinasi di siang hari tidak membatalkan puasa,” kata AKBP Tony Pantano, SIK, SH.

Terakhir Kapolres karimun AKBP Tony Pantano, SIK, SH menghimbau agar seluruh masyarakat kabupaten Karimun untuk tetap mematuhi protokol kesehatan dan segera vaksinasi bagi yang belum baik 1,2 dan 3.

“Bagi warga masyarakat yang hendak melaksanakan mudik tahun ini agar segera melaksanakan vaksin lengkap 1,2 dan 3 atau Booster,karena itu salah satu syarat untuk bisa melaksanakan mudik, together we are strong, bersama kita kuat.” tutup Kapolres karimun AKBP Tony Pantano, SIK, SH.

Berita dengan Judul: Polres Karimun, bersama Kemenag dan NU Adakan Vaksinasi pertama kali terbit di: SIBERABRI.COM. adalah Bagian dari LIPUTAN4 GROUP, diterbitkan oleh: SIBER ABRI