Labuhanbatu.Infakta.com – Tim Opsnal Satreskrim Polres Labuhanbatu dipimpin Ipda Rajo Irawan Hamonangan SH MH, tangkap seorang laki-laki inisial AH Alias Asran, 35 Thn, Lingk Taslim Kel. Siringo-Ringo Kec. Rantau Utara Kab. Labuhanbatu.
Itu kata Kapolres Labuhanbatu AKBP Dr Bernhard L. Malau SIK melalui Kasi Humas AKP P. Napitupulu SH, kepada awak Media Kamis 13/06/2024, katanya, Rabu 12 Juni 2024 sekira pukul 03.00 WIB, di Jln. Imam Bonjol Kel. Cendana Kec. Rantau Utara, telah terjadi pencurian dengan pemberatan terhadap korban Roida Lasmawati Gultom.
Atas laporan kejadian tersebut, selanjutnya Tim Opsnal Satreskrim Polres Labuhanbatu melakukan pengejaran ketempat kejadian perkara ( Tkp ), tanpa waktu lama, Rabu 12/6/2024 petugas berhasil mengamankan pelaku AH Als Asran, berikut barang bukti 1 box parabola berisi tembaga warna hitam, 1 gulungan kabel parabola warna putih.
Dijelaskanya, pada saat itu pelaku sempat dikejar-kejar oleh masyarakat, sebelum ditangkap Unit Opsnal Satreskrim Polres Labuhanbatu ” Ujar Kasi Humas
Terpisah Kasat Reskrim Polres Labuhanbatu AKP Madya Yustadi SIK, membenarkan atas kejadian penangkapan tersangka AH, katanya, pelaku AH Als Asran berikut barang bukti hasil kejahatannya, saat ini telah berada di Polres Labuhanbatu guna proses hukum selanjutnya.Tutup AKP Madya