Padang Lawas-Liputan4.com.
Padang Lawas-Sebanyak 306 bakal calon (Balon) kepala desa (Kades) dari 107 Desa di Kabupaten Padang Lawas mengikuti tahapan seleksi penyampaian visi misi dan wawancara yang dilaksanakan di Aula Kantor Camat Barumun Selatan (Barsel), Kabupaten Padang Lawas (Palas), Kamis (25/05/2022).
Tim penguji terdiri dari pegawai Pemerintah Kabupaten Padang Lawas dan Dinas Pemerintahan Masyarakat dan Desa (PMD) yang disiapkan guna melakukan seleksi wawancara tersebut. Para Balon Kades satu persatu mengikuti penyampaian visi-misi tersebut.
Plt. Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (PMD) Palas,, Faisal Amri Siregar SIP MM mengatakan melalui Kabid Pemdes M.Yusuf Hutajulu ST didampingi Nirwan Harahap, Kabid Pembangunan, bahwa 124 Bakal calon (Balon) Kades Untuk wilayah jona II yaitu, eks Barumun meliputi Kec. sosopan 16 calon Kades, Kec. Ulu Barumun 25 Calon Kades, Kec. Barumun 31 Calon Kades, Kec. Barumun Selatan 11 calon kades, Kec. Lubuk Barumun 26 calon Kades, Kec. Barumun Baru 16 Calon Kades akan menjalani tes wawancara pemaparan ataupun penyampaian Visi-Misi ‘, terangnya.
“Wawancara dan penyampaian visi misi ini dilakukan selama 3 hari untuk ditiga zona. Untuk jona I (Satu) exk Sosa telah selesai kita laksanakan di Aula kantor camat Sosa kemarin ,Rabu 25/05/2022, sedangkan untuk jona II (dua) exk Barumun yaitu, hari ini ,Kamis 26/05/2022, kita laksanakan di aula kantor camat Barumun selatan ini,. Kita telah siapkan 306 nomor antrian untuk balon kades yang sudah mendaftar sebelumnya. Dan jika ada yang tidak hadir, itu terserah mereka, karena ini merupakan tahapan seleksi yang harus balon kades lalui, seharusnya setiap balan kades wajib hadir ,” papar Yusuf.
Ditambahkan Yusuf, Usai seleksi wawancara dan penyampaian visi misi untuk jona III exk Barumun tengah besok, jum’at 27/05 /2022, maka pada Sabtu 28 Mei 2022 dilaksanakan Seleksi Uji kompetensi, maka akan diperoleh hasil seleksi keseluruhan dan ditetapkan sebagai calon kades tanggal 8 Juni 2022, serta berhak mengikuti pemilihan kepala desa pada 6 Juli 2022 mendatang, tutupnya.
Irham Ali Munandar Hasibuan salah-satu balon Kades mengatakan kepada media ini usai menyampaikan wawancara Visi -misinya, bahwa, ia sangat senang adanya wawancara ini, diantara Visi-misi yang di paparkannya kepada tim penguji ialah, disamping untuk mengangkat tarap kesejahteraan, ekonomi masyarakat, Irham Ali Munandar Hasibuan, salah satu balon kades, Desa Paringgonan ini menyampaikan betapa pentingnya sumber daya masyarakat, karena apa bila kemampuan SDM masyarakat lumayan, menurut Irham semua akan mampu menyerap dan menerima segala aspek program desa untuk masyarakat demi mendongkrak ekonomi menuju kemakmuran Desa’, kata Irham Hasibuan
Dalam pelaksanaan wawancara penyampaian Visi-Misi balon Kades jona dua exk Barumun ini di tinjau langsung PLT Bupati drg.H.Ahmad Zarnawi Pasaribu CHt MM MSi (AZP) didampingi Kasatpol PP Damkar Agus Saleh Daulay SH MM dan Camat Barumun Selatan Abner Gunawan Harahap SE, koramil 08 Barumun Aman Nasution.(Sbn)
Berita dengan Judul: Plt. Bupati Palas drg. Ahmad Zarnawi Pasaribu Cht. MM. M, Si Tinjau Penyampaian Visi-Misi Balon Kades pertama kali terbit di: Berita Terkini, Kabar Terbaru Indonesia – Liputan4.com. oleh Reporter : ALI SABBAN