Berita  

Plt.Bupati Didampingi Ketua Dan Sekjen Latar Indonesia Hadiri Santunan Yatim Di LDII

plt.bupati-didampingi-ketua-dan-sekjen-latar-indonesia-hadiri-santunan-yatim-di-ldii

Liputan4.com – Kabupaten Bekasi – Plt.Bupati Bekasi H.Akhmad Marjuki didampingi Sekertaris Jenderal Forum Latar Indonesia Dr. H.Mohammad Amin Fauzi S.H, MSi, dan Ketua Harian Forum Latar Indonesia H.Zaenal Abidin SE, menghadiri acara santunan anak yatim piatu dan kaum duafa sekaligus persemian Gedung Serbaguna Raudhotul Jannah yang berlokasi di Komplek Lembaga Dakwah Islam Indonesia, (LDII) dan Yayasan Baitul Atiq, Kampung Pelaukan Desa Karangrahayu Kecamatan Karangbahagia Kabupaten Bekasi.

Hadir ketua LDII provinsi Jawabarat, Kepala Kesbangpol Kabupaten Bekasi, anggota DPRD Provinsi Irfan Haeroni, Ketua DMI Kabupaten Bekasi, perwakilan Polres Metro Bekasi, Kodim, serta jajaran Muspika Kecamatan Karangbahagia, Camat Karnadi,Kapolsek dan Danramil serta Kepala Desa Karangrahayu dan Kepala Desa Sukaraya.


H. Sarjimin Ketua DPD LDII Kabupaten Bekasi dalam sambutannya mengatakan,acara ini terselenggara atas kerjasama yang baik semua panitia, dan mengucapkan banyak terimakasih kepada tamu undangan yang telah hadir.

Plt.Bupati Didampingi Ketua Dan Sekjen Latar Indonesia Hadiri Santunan Yatim Di LDII

Sarjimin pun menjelaskan ada sekitar 70 anak yatim yang akan di berikan santunan dan kaum dhuafa.

“LDII sudah berkembang di seluruh Kecamatan kecamatan serta ranting di 187 Desa dan Kelurahan, dan diterima di masyarakat Kabupaten Bekasi, ucapnya, Minggu 10/0202.

Dalam acara tersebut Plt. Bupati Bekasi sekaligus memantau giat vaksinasi Booster yang di laksanakan LDII DPD Kabupaten Bekasi di area Yayasan Baitul Atiq.

Sekertaris Umum MUI Kabupaten Bekasi, KH.Muhidin Kamal Nawawi Sq, hadir dan juga memberikan ceramah tausiah dalam acara tersebut.

Plt.Bupati Bekasi H.Akhmad Marjuki dalam sambutannya, mengatakan, dirinya lebih awal hadir di lokasi.
“Saya sangat bahagia dan mengapresiasi kegiatan santunan anak yatim ini, sehingga menambah silaturahim memperkuat ukuwah islamiyah ,dan ajang mendapatkan pahala dari Allah SWT dibulan suci Ramadhan ini, ucapnya.

Akhmad Marjuki berpesan, berpesan LDII jangan masuk ke politik praktis, dan LDII adalah merupakan lumbung para Da’i dan siap bersinergitas dengan pemerintah kabupaten Bekasi,,ucap Plt.Bupati Bekasi.

Sekjen Latar Indonesia Dr.Mohammad Amin Fauzi yang turut hadir mendampingi Plt.Bupati Bekasi mengatakan, Acara santunan anak yatim dan kaum dhuafa, adalah bentuk kecintaan kuta semua, dan ini harus bisa menjadikan program diri kita semua sebagai umat muslim yang saling menyayangi dan mengasihi, karena anak yatim merupakan aset bagi kita,berbagi dan peduli terhadap anak yatim Insya Allah kita akan selalu di berikan kesalamatan dan dijamin kesuksesan dalam segala hal.
” LDII merupakan satu wadah pencetak para Dai Muda yang berpotensi dan bisa mejadi Lembaga yang konstruktif membangun bersama Pemerintah Kabupaten Bekasi, pungkas Amin Fauzi.

Zaenal Abidin Ketua Harian Forum Latar menambahkan, kita sebagai Lemabaga sosial control marilah dibulan yang berkah ini kita kedepankan sosal kita berbagi dan peduli terhadap sesama yang membutuhkan agar silaturahim terjalin dalam membangun Ukuwah Islamiyah, tutupnya.

Berita dengan Judul: Plt.Bupati Didampingi Ketua Dan Sekjen Latar Indonesia Hadiri Santunan Yatim Di LDII pertama kali terbit di: Berita Terkini, Kabar Terbaru Indonesia – Liputan4.com. oleh Reporter : REDAKSI