Berita  

Plh Bupati OKU Drs.H.Edward Chandra, M.H, Ucapkan Selamat Hari Raya Idul Adha 1442 H Tahun 2021

plh-bupati-oku-drshedward-chandra,-m.h,-ucapkan-selamat-hari-raya-idul-adha-1442-h-tahun-2021

Liputan4.com sumatera selatan – Baturaja, Idul Adha merupakan hari raya umat Islam yang diperingati sebagai hari libur nasional di Indonesia. Hari Raya ini dikenal dengan nama Hari Raya Kurban. Idul Adha diperingati setiap tanggal 10 dzulhijjah, yang merupakan bulan terakhir di tahun Hijriah dalam penanggalan Islam.

Umat muslim bukan hanya di kabupaten Ogan Komering Ulu ( OKU ) saja, namun di seluruh Dunia akan turut serta merayakan hari raya Idul Adha 1442 H tahun 2021 yang tepatnya jatuh pada hari ini, Selasa (20/07/2021). Kabupaten OKU, Sumatera Selatan.


Hari raya Idul Adha pada tahun ini masyarakat Kabupaten OKU merayakan tidak jauh berbeda dari tahun sebelumnya, pasalnya tahun ini masyarakat merayakan Idul Adha masih ditengah wabah Pandemi Covid -19.

Tradisi yang selalu biasanya dilakukan oleh umat muslim adalah memotong hewan kurban dan selain itu juga saling mengucapkan selamat Hari Raya Idul Adha sesama keluarga, saudara, teman dan kerabat dekat lainnya untuk menjaga dan memperat tali silaturahmi.

Drs.H. Edward Chandra, M.H, Plh Bupati OKU dan keluarga menyampaikan, dengan segala kerendahan hati kami dan keluarga mengucapkan mohon maaf lahir bathin atas segala khilaf dan kesalahan tutur kata ataupun perbuatan, baik disengaja ataupun tidak disengaja.

“Selamat menyambut dan merayakan Hari Raya Idul Adha 1442 H, Hari Raya kurban atas kepatuhan dan ketaqwaan hambanya kepada sang Khaliq, semoga kita semua mendapatkan Rahmat, Maghfirah, dan Hidayah dari Allah SWT, Aamiin Ya Rabbal Aalamiin,”ucap Edward Chandra saat dihubungi awak media liputan4 com melalui hp pribadinya.

Lanjutnya, saya mengingatkan kepada seluruh masyarakat OKU untuk selalu meningkatkan kedisplinan serta mematuhi Protokol kesehatan seperti selalu memakai masker saat keluar rumah, mencuci tangan pakai sabun, menjaga jarak dan menghindari kerumunan karena saat ini kabupaten OKU masih dilanda wabah Pandemi Covid – 19.

“Awali kurban dengan senyum dan penuh rasa bahagia layaknya mereka yang berbahagia sedang menerima dari – Mu dan juga semoga wabah Pandemi Covid -19 ini akan segera cepat berlalu dan kita semua dapat melaksanakan aktifitas seperti biasanya, serta kita semua tetap sehat dan dalam lindungan Allah SWT, Aamiin Ya Rabbal Alamiin,” pungkas Edward Chandra.

Bagaimana Reaksi Anda?
Suka
Suka
0
Waww
Waww
0
Haha
Haha
0
Sedih
Sedih
0
Lelah
Lelah
0
Marah
Marah
0

Berita dengan Judul: Plh Bupati OKU Drs.H.Edward Chandra, M.H, Ucapkan Selamat Hari Raya Idul Adha 1442 H Tahun 2021 pertama kali terbit di: Berita Terkini, Kabar Terbaru Indonesia – Liputan4.com oleh Reporter : Agus Maulana