Berita  

PKK Maros Gelar Temu Kader 

pkk-maros-gelar-temu-kader 

Liputan4.com MAROS – Tim Penggerak PKK Kabupaten Maros bekerja sama Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Desa Maros melaksanakan Temu Kader PKK di tribun Lapangan Palantikang Kantor Bupati Maros, Rabu 21 Desember 2022.

Temu Kader PKK ini digelar dengan tema “Melalui temu kader PKK kita jalin silaturahmi demi terwujudnya peningkatan kapasitas kader se Kabupaten Maros”.


Bupati Maros, Chaidir Syam yang membuka kegiatan ini menyampaikan, atas nama Pemerintah Kabupaten Maros, mengapresiasi dilaksanakannya Temu Kader PKK yang bertujuan sebagai upaya untuk penyegaran kembali, pembangkit dan penggugah semangat dalam meningkatkan kualitas tugas sebagai kader PKK.

“Melalui kegiatan Temu Kader PKK ini, saya berharap akan semakin membangun kebersamaan dan mempererat silaturahim antar pengurus kader PKK di Maros,” ujarnya.

Ketua TP PKK Kabupaten Maros, Apt Hj Ulfiah Nur Yusuf SSi menyampaikan, gerakan PKK adalah gerakan nasional dalam pembangunan masyarakat yang tumbuh dari bawah yang pengelolaannya dari, oleh dan untuk masyarakat menuju keluarga yang mandiri dan sejahtera.

“Kader PKK adalah ujung tombak pembangunan bangsa generasi yang cerdas akan dicapai apabila para perempuan berani melakukan perubahan yang diawali dari masing-masing keluarga, karena perempuanlah kunci kesuksesan dan keberhasilan sebuah keluarga,” ungkapnya.

Kegiatan ini juga menghadirkan narasumber Staf Ahli TP PKK Provinsi Sulsel, Dra A Kasmawaty Paturusi MM dengan materi Pola Asuh Anak dan Remaja di Era Digital.

Juga dilaksanakan lomba-lomba, antara lain senam kreasi, kata bersambung dan tanya jawab berhadiah yang diikuti kader PKK dari 14 kecamatan.

Serta sosialisasi “Gema Cermat” atau gerakan masyarakat cermat menggunakan obat dari Ikatan Apoteker Indonesia pengurus cabang Kabupaten Maros.

Hadir juga dalam kegiatan ini, Kadis PMD Maros, M Idrus, camat, lurah dan kades.

Berita dengan judul: PKK Maros Gelar Temu Kader  pertama kali tampil pada LIPUTAN4.COM. Reporter: Abdul Wahab