Berita  

Perkuat Sisi Hulu-Hilir Literasi, Kadispersip Kalsel Bersilaturahmi ke HG (P) Rusdi Effendi AR

perkuat-sisi-hulu-hilir-literasi,-kadispersip-kalsel-bersilaturahmi-ke-hg-(p)-rusdi-effendi-ar

Liputan 4.com, Banjarmasin-Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Provinsi Kalimatan Selatan terus berupaya menjalin sinergi dengan para pemangku kepentingan untuk menguatkan sisi hulu literasi. Penguatan sisi hulu literasi harus dilakukan agar sisi hilir literasi yakni budaya baca dan indeks literasi mengalami peningkatan.

Dengan keterlibatan stakeholder diharapkan memberikan peranan penting setiap perkembangan keperpustakaan. Karena tidak hanya dapat dari Dinas Perpustakaan dan Kearsipan saja melainkan keterlibatan semua pihak.


Untuk itu dalam upaya untuk meningkatkan minat baca hingga mencapai Kalsel Cerdas, tentu tidak hanya bisa dilakukan oleh Dinas Perpustakaan dan Kearsipan.

“Tentu harus ada dukungan, serta merangkul pihak atau stakeholder terkait, guna mencapai tujuan yang di cita-citakan bersama,” ucap Kepala Dispersip Kalsel Dra Hj Nurliani Dardie M.AP

Oleh karena itu Kepala Dispersip Kalsel beserta jajaran bersilahturahmi dengan Pemimpin Umum Banjarmasin Post, HG (P) Rusdi Effendi AR.

Diungkapkan Bunda Nunung, sapaan akrab Kepala Dispersip Kalsel, peran media turut andil dalam upaya peningkatan minat baca di Kalsel.

“HG (P) Rusdi Effendi AR adalah salah satu tokoh masyarakat yang tidak dapat dipungkiri selama ini senantiasa memberikan dukungan, bahkan sejak puluhan tahun silam, saat saya masih menjabat sebagai Kepala Kantor Perpustakaan dan Arsip (Pustarda) Banjarbaru hingga sekarang,” ucap Bunda Nunung.

Restu serta dukungan selalu diharapkan, sehingga semakin mempermudah menyukseskan proyek perubahan untuk meningkatkan minat baca.

Sementara itu,  HG (P) Rusdi Effendi AR, menegaskan dukungnya atas upaya yang dilakukan Dispersip Kalsel dalam upaya peningkatan minat baca masyarakat.

“Alhamdulillah, Kalimantan Selatan memperoleh Indeks Pembangunan Literasi tertinggi di seluruh Indonesia. Namun, untuk minat baca, masih berada di urutan ke-17,” ujarnya.

Dengan langkah yang

Perkuat Sisi Hulu-Hilir Literasi, Kadispersip Kalsel Bersilaturahmi ke HG (P) Rusdi Effendi AR
HG (P) Rusdi Effendi AR saat menandatangani dukungan minat baca (Poto Aduy)

dilakukan Dispersip Kalsel serta dukungan stakeholder diharapkan mampu meningkatkan urutan ke 17 bisa masuk sepuluh besar.

Bagaimana Reaksi Anda?
Suka
Suka
0
Waww
Waww
0
Haha
Haha
0
Sedih
Sedih
0
Lelah
Lelah
0
Marah
Marah
0

Berita dengan Judul: Perkuat Sisi Hulu-Hilir Literasi, Kadispersip Kalsel Bersilaturahmi ke HG (P) Rusdi Effendi AR pertama kali terbit di: Berita Terkini, Kabar Terbaru Indonesia – Liputan4.com oleh Reporter : Dessy Nathalia