Liputan4.com, Sergai – Dalam rangka memperkuat sinergitas, jajaran pengurus Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Demokrat Kabupaten Serdang bedagai (Sergai) melakukan kunjungan silaturahmi ke Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai NasDem Sergai di Rumah Besar Partai NasDem Sergai di Sei bamban, Kabupaten Serdang Bedagai, (Sergai), Sumatera Utara, Rabu (24/8/2022)
Pengurus Partai Demokrat Sergai dipimpin Ketua DPC, Yunasril SH MKn dalam melakukan kunjungan silaturahminya didampingi oleh Sekretaris Susilawaty, Anggota DPRD Sergai dari Partai Demokrat Taufikurrahman dan Hendro Winata, serta Ketua OKK Fadlimora dan jajaran pengurus lainnya.
Kedatangan Ketua DPC Demokrat Sergai beserta rombongan disambut Ketua DPD Partai NasDem Sergai, Drs Joni Walker Manik MM didampingi Sektetaris Ali Amran, Ketua Fraksi NasDem DPRD Sergai Suryadi bersama Anggota DPRD Sergai dari Partai NasDem Julasman dan Surya Anggara, Ketua OKK Sahala Siburian, serta jajaran pengurus lainnya.
Mengawali pertemuan, Ketua DPC Partai Demokrat Sergai, Yunasril mengatakan jika kunjungan ini untuk menjalin silaturahmi, mengingat Partai Demokrat dengan NasDem di DPRD Sergai berada dalam satu fraksi.
“Meski orang baru, saya bukan orang asing di Partai NasDem. Karena Partai Demokrat dan Partai NasDem bergabung dalam satu fraksi di DPRD Sergai yakni Fraksi Nasional Demokrat (NasDem),” ujarnya.
Yunasril menyebutkan, kunjungan silaturahmi ke Partai NasDem ini merupakan kunjungan kedua yang dilakukan setelah dirinya terpilih sebagai Ketua DPC Partai Demokrat Sergai. Sebelumnya, pihaknya juga telah melakukan kunjungan silaturahmi ke Partai Golkar.
“Suatu kehormatan bagi kami dapat hadir di keluarga besar Partai NasDem Sergai. Mudah-mudahan ke depan, NasDem dan Demokrat akan semakin besar lagi,” sebutnya.
Yunasril juga berharap dengan terjalinnya sinergitas dan kerjasama yang baik, NasDem dan Demokrat kedepannya dapat menjadikan kabupatem Sergai menjadi kabupaten yang semakin maju. “Tidak hanya dari sumber daya alamnya, tetapi juga sumber daya manusianya,” harap Yunasril.
Ketua DPD NasDem Sergai, Joni Walker Manik menyambut baik kunjungan silaturahmi jajaran pengurus Partai Demokrat ke Rumah Besar Partai NasDem Sergai ini.
Disampaikannya, sinergitas dan kerjasama yang baik antara NasDem dan Demokrat sangat diperlukan, mengingat NasDem dan Demokrat bergabung dalam satu fraksi di DPRD Sergai.
Untuk itu, dia meminta Ketua Fraksi NasDem DPRD Sergai agar segera menjadwalkan pertemuan dengan seluruh anggota DPRD dari Fraksi NasDem yang dihadiri Ketua DPD NasDem dan Ketua DPC Demokrat Sergai.
“Ini penting kita lakukan agar dapat menyinergikan program untuk memajukan kabupaten berjuluk Tanah Bertuah Negeri Beradat ini,” sebutnya.
Joni juga menegaskan, Fraksi NasDem DPRD Sergai harus mendukung program pemerintah dalam memajukan kabupaten Sergai, terutama yang berkaitan dengan kepentingan masyarakat banyak.
Dengan bergabungnya 6 anggota DPRD dari Partai NasDem dengan 3 anggota DPRD dari Partai Demokrat dalam Fraksi NasDem DPRD Sergai, Joni Walker Manik yakin, NasDem dan Demokrat akan dapat berbuat banyak untuk kemajuan Kabupaten Sergai ke depannya.
“Prinsipnya, mari kita bersatu dan menguatkan fraksi NasDem demi memajukan Kabupaten Sergai,” tegas Joni Walker Manik.
Dalam pertemuan tersebut, juga dilakukan dialog interaktif untuk menyatukan persepsi terkait program kerja yang akan dilakukan oleh Fraksi Nasional Demokrat DPRD Sergai ke depan, serta diakhiri ramah tamah. (Dmk)
Berita dengan Judul: Perkuat Sinergitas, DPC Demokrat Sergai Silaturahmi ke DPD NasDem Sergai pertama kali terbit di: Berita Terkini, Kabar Terbaru Indonesia – Liputan4.com. oleh Reporter : Sarianto Damanik