Berita  

Peringkat 6 Pada PORSENASMA IV, STKIP Sumenep Memberikan Tali Asih Kepada Atlet Yang Berprestasi

peringkat-6-pada-porsenasma-iv,-stkip-sumenep-memberikan-tali-asih-kepada-atlet-yang-berprestasi

Liputan4.com, Sumenep – Sekolah Tinggi Keguruan Ilmu Pendidikan (STKIP) Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) Sumenep, Madura, Jawa Timur menggelar penutupan dan pemberian tali asih atlet yang prestasi pada PORSENASMA IV di Universitas Nusantara PGRI Kediri.

Acara tersebut dihadiri oleh Ketua KONI Kabupaten Sumenep dan Ketua KONI Pamekasan serta Ketua PPLP PGRI Sumenep. Hal itu itu juga dihadiri semua atlet yang menjadi Kontingen STKIP PGRI Sumenep pada PORSENASMA IV di UNP Kediri.


Menurut Moh. Fauzi Waka III Bagian Kemahasiswaan mengatakan, Kampus Tanean Lanjhang secara keseluruhan mendapat medali 14 dalam ajang PORSENASMA IV di Kediri.

“Untuk STKIP PGRI Sumenep urutan sekolah tinggi yang jelas kita posisi nomor 1 sekolah tingginya. Kita masih di atas universitas. Artinya apa, kita patut berbangga. Pengorbanan latihan dan jadwal kita harus kita hargai merupakan bagian usaha untuk menikmati hidup. Bahwasanya kita tidak dilahirkan untuk saat ini tapi dunia akan datang. Untuk volleyball harus siap, kita akan kirim ke Solo,” kata Moh. Fauzi pada saat menyampaikan sambutan, Kamis (16/6/2022).

“Kami mengucapkan terima kasih kepada PPLP PGRI Kabupaten Sumenep yang sudah mendukung kami, baik moral, spiritualnya, doa-doanya,” ujarnya lagi.

Pria yang dikenal Sastrawan Kota Keris ini menyampaikan, pihaknya meminta kepada Ketua STKIP PGRI Sumenep untuk kebijakannya bisa dikonfensi dengan kampus merdeka melalui prestasi-prestasi yang telah ditorehkan oleh para atlet.

“Kepada ketua KONI Kabupaten Sumenep terima kasih atas kerjasamanya. Kami diberikan kesempatan kepada para atlet-atlet. Untuk atlet volleyball usai berlaga di PORSENASMA IV bentar lagi akan berlaga di Porprov,” ungkapnya.

Selain itu Ketua STKIP PGRI Sumenep menyampaikan, Bersyukur luar biasa teman-teman kontingen berangkat dalam keadaan selamat pulang dalam keadaan selamat Para kontingen para atlet, para pelatih, official maupun tim sudah bekerja keras menyumbangkan medali .

“Ada 14 medali yang disumbangkan kepada lembaga STKIP PGRI Sumenep. Ini luar biasa, kami atas nama civitas akademika menyampaikan banyak terimakasih. Ini prestasi yang luar biasa. Selama ini dalam ajang kompetisi PORSENASMA selalu beragam berada peringkat 30 di bawah. Tapi pada kegiatan PORSENASMA tahun ini kita berada di posisi 6 mengalahkan perguruan tinggi besar yang bentuk universitas,” ucapnya.

Pihaknya menjelaskan bahwa dalam ajang PORSENASMA IV di Kediri ini bukan hanya para atlet lokal saja yang berlaga. Akan tetapi atlet-atlet yang sudah mengikuti ajang nasional atau internasional.

“Kami menyampaikan bukan hanya atlet lokal tapi Sea Games atau atlet PON yang ikut bertanding. Tapi ini membuktikan bahwasanya atlet-atlet dari Madura khususnya Kabupaten Sumenep dan Kabupaten Pamekasan unjuk gigih, unjuk kerja kita membuktikan juara,” tegasnya.

“Saya dalam forum pimpinan turut mengapresiasi dari para rektor perguruan tinggi PGRI se Indonesia. Gak nyangka sekelas STKIP masuk ke peringkat 6,” ungkapnya.

Prestasi PORSENASMA ini merupakan salah satu megapon, bahwasanya perguruan tinggi kita ini sehat perguruan tinggi kita ini kuat. Gak mungkin perguruan tinggi sehat dan kuat memiliki prestasi yang luar biasa.

Sekali lagi patut bersyukur kita betul-betul, kami sampaikan kepada teman-teman KONI baik Kabupaten Sumenep dan Kabupaten Pamekasan bahwasanya apresiasi lembaga terhadap atlet di Kabupaten Sumenep khususnya maupun Pamekasan secara umum. Bahwasanya kami mengapresiasi betul, melihat betul, menggali betul bahkan mendampingi dan membina betul para atlet.

“Dari sekian atlet yang bertanding. Sekian atlet yang kami ikut sertakan dalam kegiatan PORSENASMA 90% penerima beasiswa,” tandasnya.

Berita dengan Judul: Peringkat 6 Pada PORSENASMA IV, STKIP Sumenep Memberikan Tali Asih Kepada Atlet Yang Berprestasi pertama kali terbit di: Berita Terkini, Kabar Terbaru Indonesia – Liputan4.com. oleh Reporter : Syarif Hidayat