Liputan4.com, Pamekasan – Para pemuda dan tokoh masyarakat yang tergabung dalam Remaja Masjid (Remas) Al Barokah Dusun Tengah Desa Panaan Kecamatan Palengaan Kabupaten Pamekasan Kembali akan menggelar Isra’ Mi’raj Nabi Muhammad Saw 1443 H dan Haul Akbar ke IX di Halaman Masjid Al-Barokah 26/1/2022
Kegiatan ini akan di laksanakan mulai dari Selasa 22 Februari hingga Kamis 24 Februari 2022 yang akan di isi dengan kegiatan Sosial dan di tutup dengan pengajian Umum dan Haul Akbar ke IX serta dibuka untuk umum.
Abd Rohman Munib Ketua Remaja Masjid Al-Barokah mengatakan kegiatan ini merupakan agenda tahunan yang diselenggarakan bekerjasama dengan Pemerintah daerah, semua instansi yang ada di wilayah Kabupaten Pamekasan
“Kegiatan yang lakukan di setiap bulan Rajab ini bertujuan meneladani akhlak Baginda Nabi Muhammad Saw dan mengharap berkah dari ahli kubur, sehingga dapat meningkatkan kwalitas Desa Panaan yang bermartabat, aman, nyaman dan sejahtera.
Selain itu, kegiatan ini juga bertujuan untuk meningkatkan keimanan dan ketakwaan dengan mempelajari makna dan hikmah yang terkandung melalui peristiwa bersejarah isra’ Mi’raj
“Kegiatan ini akan berlangsung selama tiga hari mulai dari hari selasa 22 Februari sampai dengan Kamis 24 Februari 2022 sebagai puncak acara kegiatan yang akan diisi dengan Pengajian Umum dan Haul Akbar ke IX,”tuturnya
”Hari pertama akan di isi dengan kegiatan santunan Anak Yatim, Bantuan Janda Lansia Sunnatan Massal Gratis, Cek Kesehatan Gratis, Bekam Gratis, Perekaman E- KTP, Cetak E KTP Gratis, Gratis Potong Rambut Gratis, Samsat Keliling, BPJS kesehatan, Donor darah”jelasnya
Sementara untuk hari kedua servis Murah Sepeda Motor dan hari ketiga akan dilaksanakan pengajian Umum dan Haul Akbar ke IX dengan mendatangkan Dai kondang Habib Abdul Qodir bin Zaid Ba’abud Pengasuh PP Ribath At-Taqwa Probolinggo dan Kyai Khoiri Muslim Pengasuh PP Roisul Amin Sokobanah Sampang
“Kegiatan ini terbuka untuk umum, jadi marilah kita ramaikan, dan sukseskan kegiatan ini, semoga kita semua dapat Ridha Allah dan Syafaat Nabi Muhammad Saw serta mendapat barokah para Almarhum ”pungkasnya
Sementara Muhammad Asmo selaku takmir Masjid Al Barokah sangat mengapresiasi langkah yang dilakukan oleh para remaja Masjid dalam merealisasikan Visi dan Misi membangun keagamaan di desa Panaan.
Pihaknya mendukung secara penuh upaya yang terus menerus dilakukan oleh para remaja Masjid dalam memakmurkan Masjid termasuk para guru-guru pemuka agama.
Mari bergandengan tangan bahu membahu agar kegiatan ini dapat terlaksana sesuai dengan apa yang telah direncanakan dan sukses
Untuk diketahui kegiatan ini akan dimeriahkan oleh artis YouTube Kebanggaan masyarakat Pamekasan Maliah dkk
Berita dengan Judul: Peringati Isra Mi’raj, Remas AL- Barokah Panaan Kembali Akan Gelar Baksos dan Pengajian Sekaligus Haul Akbar Ke IX pertama kali terbit di: Berita Terkini, Kabar Terbaru Indonesia – Liputan4.com oleh Reporter : Chalik Ibn As