BANDUNG,Infakta.com-Penyambutan hari sumpah pemuda yang diperingati setiap tanggal 28 Oktober Giat acara yang diperingati pada hari ini di tahun 2021,merupakan peringatan yang ke-93 tahun.
Seperti dalam acara gebyar penyambutan yang di adakan oleh Lembaga Balai Musyawarah Indonesia yang bertempat di Aula kantor BAMUSWARI jln Raya Bypass Desa Cicalengka Wetan,kec Cicalengka, Bandung,Jawa Barat, Pada Kamis 28 Oktober 2021 dari mulai jam 9:00 pagi sampai dengan selesai.
Acara yang dihadiri para tamu undangan dan beberapa ketua LSM dan Lembaga serta para awak media serta tamu undangan lain yang kebetulan hadir dalam acara peringati hari sumpah pemuda ke -93.Dalam kesempatan acara itupula digelar Lounching BAMUSWARI TV yang pertama.
Dalam wawancaranya disela kegiatan Maman Abdurahman selaku Ketum Bamuswari Memaparkan,”Acara memperingati hari sumpah pemuda dan Laounching Tv Bamuswari dengan mengambil tema “KIPRAH GENERASI MELINIAL DALAM MEMPERINGATI HARI SUMPAH PEMUDA,selain acara gebyar panggung Demokrasi,digelar juga paparan kisah,Bamuswari Punya Cerita.
Menurut Bah Maman,dalam panggung Demokrasi siapapun anak bangsa yang punya karya dan kreatifitas bisa ditampilkan di Panggung demokrasi kita ini,
Lanjut maman,kalau Bamuswari punya cerita kami terinsfirasi serta dorongan dari kisah tokoh budayawan sekaligus ketum Sundawani Wira Buana,dimana menurut beliau,dalam menghadapi jaman di era transformasi digital atau jaman masa kini(MIKENIAL) bagai mana caranya cerita lokal bisa masuk ke Era Modern atau masa kekinian.(28/10)
Sebagai lembaga Sosial Control terhadap peran serta Masyarakat dalam menumbuh kembangkan rasa kepercayaan masyarakat terhadap lembaga,sudah sepatut nya kita memberi contoh dengan gagasan-gagasan baik kedepannya,tanpa meninggalkan adat dan budaya kita selaku warga negara indonesia serta ras adat keturunan sunda dan menjungjung tinggi tatanan nilai-nilai pancasila dengan menjadi warga negara bangsa indonesia yang baik dan benar.ucap maman
“Sebagai masyarakat Indonesia sudah selayaknya kita ikut serta merayakan Hari Sumpah Pemuda,minimal memberi peran nyata kedepannya melalui karya nyata di masyarakat selaku sosial Control.jelas Maman
Ditambah oleh ketua Umum Sunda Wani Wira Buana Maulana Zulkarnaen mengutarakan,” kami sangat mendukung dengan acara yang digelar oleh Lembaga Bamuswari yang didukung oleh para ketua dan pengurus lembaga dengan memperingati hari Sumpah Pemuda ke-93,di tahun 2021.
“Semoga acara memperingati hari sumpah pemuda sekarang,harus menjadi barometer atau tolak ukur para pemuda kedepanya dalam menciptakan kreatifitas serta karya seni yang berguna bagi bangsa dan negara,
Menurut Zulkarnaen,acara ini tidak cukup untuk diperingati saja, tapi harus sesuai dengan yang tertuang dalam isi sumpah pemuda itu sendiri,Jangan sampai di era milineal ini adat dan budaya bangsa sendiri hilang,tergerus oleh peradaban budaya asing yang masuk dari luar seiring perkembangan jaman,
“Kalau tidak kita yang menjaga bangsa serta bahasa dan adat budaya bangsanya siapa lagi,mari kita tata dengan baik,mulai dari bahasa,adat dan ras suku bangsa serta budayanya oleh kita selaku generasi penerus kedepanya,sesuai dengan ikrar atau makna dari isi sumpah pemuda itu sendiri yang dimana berbunyi;
“Kami Putra dan Putri Indonesia, mengaku bertumpah darah yang satu, tanah air Indonesia.
Kami Putra dan Putri Indonesia, mengaku berbangsa yang satu, bangsa Indonesia.
Kami Putra dan Putri Indonesia, menjunjung bahasa persatuan, bahasa Indonesia.
Tetap semangat bagi para generasi muda,jangan pernah surut dalam membela dan menjaga negara kesatuan Republik Indonesia di jaman era transformasi digitalisasi sekarang ciptakan karya.mu bagi bangsa mu.pungkas Zaenal