Berita  

Peringatan Hari Juang Kartika Ke-76 Satuan Kodim 0421 / KLS Gelar Bansos

peringatan-hari-juang-kartika-ke-76-satuan-kodim-0421-/-kls-gelar-bansos

Liputan4 com. Lampung Selatan.

Dandim 0421/LS Letkol Inf.Enrico SN,S.sos.Mtr (Han) beserta perwira jajaran Kodim 0421/LS adakan kegiatan bakti sosial dengan melakukan silaturahmi dan tatap muka juga memberikan santunan kepada anak yatim / piatu dari Ponpes Harapan Bangsa di ruang rapat Kodim 0421/LS , Selasa (14/12/2021).


Puluhan anak yatim dan piatu sangat merasakan kedekatannya dengan TNI (satuan Kodim 0421/LS) pada kegiatan yang diselenggarakan saat ini , dimana para santri harapan bangsa tersebut bisa langsung bertatap muka dan bersilaturahmi dengan Dandim 0421/LS , juga para perwira jajaran dan keluarga besar Kodim 0421/LS.

Dandim 0421/LS , Letkol Inf.Enrico SN,S.sos.Mtr (Han) dalam kesempatannya mengungkapkan “Kegiatan peringatan hari juang Kartika ke – 76 tahun 2021 , kita adakan melalui bentuk kegiatan do’a bersama dan sekaligus memberikan santunan bagi anak yatim / piatu yang ada diwilayah Kodim 0421/LS , agar hubungan erat dan emosional yang terjaga selama ini tetap kuat , dimana TNI pada salah satu tugasnya adalah membantu kesulitan rakyat sekelilingnya”.ujarnya.

Sambungnya “Saya sangat berterimakasih dan juga merasakan kesenangan dimana pada saat ini dapat langsung bertatap muka dan bersilaturahmi dengan para santriwan / santriwati dari Ponpes Harapan bangsa , tentunya hal mempunyai hubungan yang saat berarti khususnya bagi saya pribadi maupun satuan Kodim 0421/LS”.ujarnya.

Sambungnya “Satuan Kodim 0421/LS akan selalu berbuat yang terbaik bagi masyarakat diwilayah satuan ini , agar upaya kami dapat dirasakan manfaatnya oleh masyarakat , baik dalam program kerja satuan maupun hubungan sosial kemasyarakatan”.ujarnya.

Berita dengan Judul: Peringatan Hari Juang Kartika Ke-76 Satuan Kodim 0421 / KLS Gelar Bansos pertama kali terbit di: Berita Terkini, Kabar Terbaru Indonesia – Liputan4.com oleh Reporter : Sri Widodo