Liputan4.com,Tebing Tinggi, – Dengan keresahan para Pengusaha di Kota Tebing Tinggi terkait kutipan yang mengaku ngaku dari SPSI, Ketua Pimpinan Cabang Federasi Serikat Pekerja Transport – Konfederasi Serikat Pekerja Seluruh Indonesia (F.SP. TSI – K.SPSI) Kota Tebing Tinggi Hamdani Jambak meminta kepada Aparat Penegak Hukum (APH) dapat segera menertibkan pengutipan yang dilakukan oknum – oknum yang tidak bertanggung jawab dengan mengatasnamakan organisasi kepada para pengusaha.
Hamdani Jambak yang akrab disapa Mogeng dalam Press Release nya kepada media, Senin (31/01/2022) di Kota Tebing Tinggi, mengatakan dengan menyikapi banyaknya keluhan para pengusaha akibat saat ada bongkar muat barang, selalu didatangi oknum – oknum mengatasnakan organisasi buruh bongkar muat.
Ironisnya, dengan adanya pengutipan liar tersebut, jelas sudah merusak nama baik F.SP. TSI – K.SPSI Kota Tebing Tinggi yang memiliki legalitas sebagai organisasi yang menangani masalah bongkar muat di Kota Tebing Tinggi dan sebagai mitra pengusaha.”ucap Hamdani
Oleh sebab itu lanjutnya, sangat diharapkan Polres Tebing Tinggi segera menertibkan oknum – oknum yang melakukan pengutipan liar terhadap para pengusaha saat ada kerjaan bongkar muat,karena sudah banyak keluhan para pengusaha akibat ulah oknum – oknum yang melalukan pengutipan. Bahkan, ada dari para oknum tersebut meminta jatah keamanan setiap bulan untuk pengamanan bongkar buat.
“Kita minta Polres Tebing Tinggi segera menertibkan kutipan liar yang dilakukan oknum mengatasnamakan organosasi buruh bongkar muat,” tegasnya.
Selain meminta Polres Tebing Tinggi melalukan penertiban, F.SP. TSI – K.SPSI Kota Tebing Tinggi akan melakukan koordinasi dan audensi dengan Apindo (Asosiasi Pengusaha Indonesia) Kota Tebing Tinggi serta Dinas Tenaga Kerja (Disnaker) Kota Tebing Tinggi.”tutupnya.(hrj)
Berita dengan Judul: Pengusaha Resah, Pengurus Cabang F.SP. TSI – K.SPSI Kota Tebing Tinggi Minta Polisi Tangkap Pelaku Pengutipan Liar Terhadap Pengusaha pertama kali terbit di: Berita Terkini, Kabar Terbaru Indonesia – Liputan4.com oleh Reporter : Willy Harianja