Berita  

Pengurus IODI Kota Palembang Resmi di Lantik Masa Bakti 2022-2024

pengurus-iodi-kota-palembang-resmi-di-lantik-masa-bakti-2022-2024

Liputan4.com, Palembang – Pengurus IODI (Ikatan Olahraga Dancesport Indonesia) Kota Palembang masa bakti 2022-2024 resmi dilantik bertempat di hotel Swarna Dwipa, senin (17/1/22).

Pelaksanaan Pelantikan dilakukan langsung oleh ketua IODI Provinsi Sumsel Suparman Romans. Sebelum pelantikan tingkat kota, dilaksanakan pelantikan tingkat provinsi Sumatera Selatan yang dilakukan oleh ketua umum Pengurus Pusat Heru Susantio.


Pengurus IODI Kota Palembang Resmi di Lantik Masa Bakti 2022-2024

Ketua IODI Kota Palembang Rubi Indiarta, SE didampingi Sekretaris M. Nuris Mardianto, S.Pd, dan Bendahara Yustin Kurniawan Z, SE., M.M., dalam wawancara dengan awak media mengatakan, ini baru permulaan nanti program program yang disampaikan oleh IODI Provinsi maka semuanya kami sampaikan di kota Palembang, kedepannya IODI kota Palembang akan mempersiapkan segala sesuatunya termasuk mecari pelatih pelatih yang handal dari Jakarta untuk melatih atle atlet kota Palembang”, tegasnya.

Dance sport adalah olahraga yang memadukan antara gerakan tari dengan penguasaan teknik dan stamina fisik, sehingga menghasilkan pertunjukan yang artistik serta serasi dengan musik pengiringnya. Jumlah pengurus IODI kota Palembang berjumlah 50 orang dan alamat sekretariat di jalan Soekarno-Hatta Palembang.

Pengurus IODI Kota Palembang Resmi di Lantik Masa Bakti 2022-2024

Kembali ditambahkan oleh Kuyung Rubi (sapaan akrab) mengatakan, kami menghimbau seluruh warga kota Palembang terutama orangtua yang ingin anaknya menjadi atlet dancesport IODI kota Palembang kita akan terbuka”, pungkasnya.

Hadir dalam acara pelantikan, Ketua Umum Pengurus Pusat Ikatan Olahraga Dancesport Indonesia (PP IODI) Heru Susantio, Ketua Umum KONI Sumsel Hendri Zainuddin, Ketua Umum KORMI Sumsel Hj. Samantha Tivani, B.Bus., MIB., Kadispora Provinsi Sumsel, Ketua Umum KONI Palembang, Anton Nurdin, Hadir pula Kapolrestabes Kota Palembang, Dandim 0418/Palembang, serta jajaran OPD Provinsi dan Kota Palembang dan tamu undangan lainnya.

Berita dengan Judul: Pengurus IODI Kota Palembang Resmi di Lantik Masa Bakti 2022-2024 pertama kali terbit di: Berita Terkini, Kabar Terbaru Indonesia – Liputan4.com oleh Reporter : Irwanto