Liputan4.com LEBAK Dalam rangka pengenalan kepala resort pemangku hutan (KRPH) Gunungkendeng, bagian kesatuan pemangkuan hutan (BKPH) malingping,kesatuan pemangkuan hutan (KPH) banten yang baru, kepada lembaga masyarakat desa hutan (LMDH)
Acara yang berlangsung di rumah dinas KRPH Gunungkendeng tersebut di hadiri KRPH yang baru dan yang lama, beserta seluruh LMDH sewilayah kerja KRPH Gunungkendeng dengan terus menerapkan protokol kesehatan,pada rabu (4/8/2021).
Dalam sambutannya Atang Selamet selaku KRPH Gunungkendeng yang lama mengenalkan KRPH yang baru kepada segenap LMDH yang hadir
“kepada semua LMDH yang hadir saya atas nama pribadi dan kedinasan mohon di maaf, jika selama bertugas di sini saya ada banyak kesalahan, juga saya mohon doanya mudah-mudahan di tempat tugas saya yang baru di berikan kelancaran,kemudahan dan keselamatan,meskipun saya pindah kerja namun tali kekeluargaan kita jangan sampai terputus” terangnya
Diketahui guna meningkatkan karakteristik kerja, pertanggal 27 juli 2021 secara simbolis mutasi KRPH Gunungkendeng ke tempat wilayah kerjanya yang baru di mandalawangi BKPH pandeglang
“salam kenal mohon di terima oleh bapak-bapak dan mohon kerjasamanya dari semua LMDH karena tanpa kerjasama yang baik tidak akan terwujud semua program, mari kita kelola hutan untuk sebesar-besar kemakmuran rakyat” tutur Nanang Suryana selaku KRPH Gunungkendeng Gunungkendeng yang baru
Ditambahkan H.komar selaku perwakilan LMDH “saya mewakili semua LMDH mengucapkan selamat datang KRPH yang baru dan selamat jalan KRPH yang lama, terimakasih banyak atas semua kerjasamanya kepada KRPH Gunungkendeng yang lama,meskipun tugas kerja memisahkan kita akan tetapi tali kekeluargaan kita akan selalu dan terus terjalin” pungkasnya.
Endang.s
Berita dengan Judul: Pengenalan Nanang Suryana KRPH Gunungkendeng yang Baru Kepada LMDH pertama kali terbit di: Berita Terkini, Kabar Terbaru Indonesia – Liputan4.com oleh Reporter : L4Banten