Sumut Liputan4.com – Laguboti, Personil Polsek Laguboti kembali melaksanakan kegiatan rutin dengan melakukan pengamanan Sholat Jumat di Masjid Nurul Iman Desa Aruan Kec. Laguboti, Jumat(02/12/2022).
Kegiatan ini rutin dilakukan setiap hari Jumat dan dimulai menjelang ibadah Sholat Jumat. Personil Polsek Laguboti, Bripka Dodi Padang bersama Bripka Ronny Sinulingga yang melaksanakan pengamanan memastikan agar pelaksanaan Ibadah Sholat Jumat tetap aman kondusif dan para Jamaah dapat dengan tenang dan hikmat melaksanakan ibadah Sholat Jumat.
Selain melaksanakan pengamanan, Bripka R. Sinulingga juga menyampaikan himbauan yang humanis kepada para jamaah yang mengendarai sepeda motor agar memarkirkan kendaraan dengan baik dan mengutamakan keselamatan saat berkendara. Tidak lupa juga disampaikan himbauan kepada para jamaah untuk selalu patuhi Protokol Kesehatan.
“ Dengan adanya kehadiran Polri ditengah Jamaah yang sedang melaksanakan Ibadah Sholat Jumat kami berharap para Jamaah akan merasa nyaman, tenang dan lebih khusyuk saat menjalankan ibadah,” ucap Bripka Ronny Sinulingga.(Abdi)
Berita dengan Judul: Pengamanan Sholat Jumat, Polsek Laguboti Berikan Rasa Aman Kepada Jamaah pertama kali terbit di: Berita Terkini, Kabar Terbaru Indonesia – Liputan4.com. oleh Reporter : Abdi Sumarno