Berita  

Pemuda Muhamadiyah Soft Launching Tiga Pelatihan dan Sertifikasi

JAKARTA- Pemuda Muhammadiyah Jakarta Utara melakukan Soft Launching tiga program pelatihan dan sertifikasi profesi kepada masyarakat di Jakarta Islamic Center, Kamis (19/01).

Mengambil tema “Teknologi Media Digital Untuk Generasi Milenial” pelatihan yang diberikan yakni, Desain Grafis, Digital Marketing dan Data Manajemen Staf (MS Office).


Ketua Pimpinan Daerah Pemuda Muhamadiyah Jakarta Utara, Dipo Chaerul Islami berharap para peserta dapat meningkatkan kualitas ilmu dalam tiga bidang itu. Menurutnya, tiga bidang tersebut sangat berperan penting dalam dunia pekerjaan.

“Peserta pelatihan ini diikuti oleh masyarakat yang ada di Jakarta Utara khususnya anak-anak muda diwilayah Kecamatan Cilincing. Kegiatan ini diselenggarakan oleh Pemuda Muhamadiyah Kecamatan Cilincing,” ujarnya.

kedepannya kata Dipo, kegiatan serupa akan diselenggarakan dibeberapa Kecamatan yang ada di Jakarta. Nantinya kegiatan akan bekerjasama dengan beberapa stakeholder.

“Organisasi Pemuda Muhamadiyah diharapkan bisa banyak berkontribusi kepada masyarakat sekitar. Salah satu contoh kontribusi ialah pelatihan seperti sekarang ini,” tuturnya.

Sementara itu, Ketua Pimpinan Cabang Pemuda Muhamadiyah Kecamatan Cilincing Muhammad Rizki Tarmizi. ST menambahkan, pada bulan pertama pelatihan ini yang dilaksanakan adalah program digital marketing yang akan dilaksanakan sebanyak sembilan pertemuan. Kemudian dari sembilan pertemuan dilaksanakan secara during dan daring.

“Selama tiga bulan itu nantinya akan ada sertifikasi BNSP atau asesor dari BNSP. BNSP ini merupakan badan yang sudah diakui secara nasional dan perusahaan-perusahaan besar pun sangat mengapresiasi kegiatan ini,” imbuhnya.

Dengan kegiatan tersebut Risky berharap Pemuda Muhamadiyah dapat memberikan sumbangsih berupa kegiatan yang real dan dapat meningkatkan skill untuk masuk ke perusahaan-perusahaan dengan adanya sertifikasi dari BNSP.