Liputan 4.com – Tapin.
Wakil Bupati Tapin H Syafrudin Noor menyerahkan penghargaan kepada para penyuluh dan petani atas jasa di sektor bidang pertanian.
“Dengan adanya lomba penyuluh dan petani ini diharapkan dapat memicu semangat juang mereka,” ujarnya.
Penyerahan penghargaan dilakukan saat Apresiasi Penyuluhan 2021, dengan mengangkat tema “bersama penyuluh dan insan pertanian tangguh kita wujudkan Kabupaten Tapin sebagai lumbung pangan nasional”. Senin (01/11) tadi di Grand Dafam Banjarbaru.
Meskipun penyuluh pertanian dinilai masih kurang, Syafrudin mengaku bangga atas capaian kerja selama ini.
“Saya ingin nantinya di Tapin satu desa satu penyuluh, sehingga beban kerja para penyuluh tidak terlalu berat. Saat ini kita punya 86 sedangkan kebutuhan kita 135 orang,” ucapnya, berjanji.
Kepala Dinas Pertanian Tapin Wagimin mengatakan, penghargaan itu untuk dukungan dan motivasi kepada para penyuluh pertanian.
Hal ini bertujuan untuk meningkatkan dedikasi dan kinerja para penyuluh di lapangan.
“Alhamdulilah, kinerja para penyuluh di Tapin sangat baik, terbukti Tapin berhasil mempertahankan capaian tanam dan produksi padi,” ucapnya.
Kepala Dinas Tanaman Pangan dan Hortikultura Kalimantan Selatan Syamsir Rahman mengatakan, Tapin sudah dikenal sebagai salah satu daerah yang diandalkan untuk sektor pertania.
“Saya bangga kepada penyuluh pertanian karena telah banyak membantu petani sehingga masyarakat mendapatkan pangan yang layak,” ujarnya.
Adapun penghargaan yang diberikan, kategori penyuluh pertanian, penyuluh berprestasi ada enam orang. Penyuluh pertanian PNS tiga orang, penyuluh THL-TBPP dua orang, penyuluh pertanian swadaya tiga orang.
Sedangkan kategori petani yakni, petani berprestasi lima orang dan petani milenial tiga orang.
Sedangkan kategori balai penyuluhan pertanian tingkat kecamatan, juara satu Hatungun, juara dua Candi Laras Selatan dan juara ketiga Tapin Utara.
Tidak ketinggalan, Kepala Dinas pertanian Tapin turut mendapatkan penghargaan dari pemerintah atas upayanya dalam capaian sasaran tanam dan produksi padi di wilayahnya. (Liputan 4.com).
Berita dengan Judul: Pemkab Tapin Berikan Penghargaan Bagi Para Penyuluh dan Petani pertama kali terbit di: Berita Terkini, Kabar Terbaru Indonesia – Liputan4.com oleh Reporter : Irwan Saputra