Berita  

Pemkab Oku Selatan Ikuti Rakor Bersama Dirjen Bina Pemerintah Desa Terkait Pelaksanaan Pilkades Serentak Tahun 2021

pemkab-oku-selatan-ikuti-rakor-bersama-dirjen-bina-pemerintah-desa-terkait-pelaksanaan-pilkades-serentak-tahun-2021

Simpang (27/10) Pemerintah Kabupaten OKU Selatan Rapat Koordinasi bersama Direktur Jenderal (Dirjen) Bina Pemerintahan Desa (Pemdes) Kementerian Dalam Negeri (Kemdagri) terkait situasi di TPS pelaksanaan pemilihan kepala desa (pilkades) serentak di OKU Selatan Tahun 2021, Rabu (27/10/2021).

Dalam Laporan Asisten I Bidang Pemerintahan dan Kesra Joni Rafles, AP., M.Si, menyampaikan pelaksanaan pilkades serentak di OKU Selatan berjalan dengan lancar dan baik Mulai tahapan pemungutan suara dan pelaksanaan pilkades ini dilaporkan berlangsung aman dan sesuai dengan protokol kesehatan.Pemkab Oku Selatan Ikuti Rakor Bersama Dirjen Bina Pemerintah Desa Terkait Pelaksanaan Pilkades Serentak Tahun 2021


Selanjutnya Asisten juga menyampaikan Desa yang melaksanakan Pilkades serentak tahun 2021 terdiri dari jumlah Desa 73 Desa, 17 Kecamatan, jumlah calon pilkades 243, jumlah DPT 66,335 dan DPT+10% berjumlah 72,973 serta jumlah TPS 73.
Dan juga dilaporkan kepada Kemendagri bahwasanya Pemkab OKU Selatan bersama TNI dan Polri telah melaksanakan Deklarasi Damai Calon Kades Tahun 2021 sebelum pelaksanaan berlangaung.

Camat Simpang Handoko juga melaporkan situasi dan kondisi saat berada di TPS secara Virtual kepada Kemendagri, beliau melaporkan pelaksanaan Pilkades serentak ini berjalan Kondusif serta menerapkan Protokol Kesehatan.

“Ditambahkan juga oleh Kapolsek Simpang Martapura, bahwa kami selaku kepolisian OKU Selatan akan melakukan keamanan dengan sebaik-baiknya, berdasarkan peraturan bupati dan perundang-undangan  atas tindakan perbuatan yang tidak kooperatif dan merugikan masyarakat” Ujarnya.

Bertempat di Kecamatan Simpang Martapura, Turut Hadir Dinas Pemberdayaan Masyarakat dan Pemerintahan Desa (PMPD), Dinas Kominfo OKU Selatan, TNI dan Polri, Jajaran Pemerintah Kecamatan Simpang dan undangan lainnya.

Berita dengan Judul: Pemkab Oku Selatan Ikuti Rakor Bersama Dirjen Bina Pemerintah Desa Terkait Pelaksanaan Pilkades Serentak Tahun 2021 pertama kali terbit di: Berita Terkini, Kabar Terbaru Indonesia – Liputan4.com oleh Reporter : Willy Apriandi