Luwu Timur –Pemerintah dan masyarakat Kabupaten Luwu Timur melaksanakan peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW 1443 H /2021 M dengan tema “Melalui Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW, Kita Tingkatkan Kepedulian Kepada Sesama Ditengah Pandemi Covid-19” yang berlangsung di Masjid Babul Khair Desa Puncak Indah Malili, Kamis (21/10/2021).
Peringatan Maulid Nabi ini dihadiri langsung Bupati Luwu Timur, H. Budiman, Kapolres Luwu Timur, AKBP Silvester Mangombo Marusaha Simamora, Ketua Pengadilan Agama Malili, Muhammad Arif, Sekda, H. Bahri Suli, Ketua Tim Penggerak PKK, Hj. Sufriaty, Ketua Dharmawanita Persatuan, Masrah, Kepala OPD Lingkup Pemkab Luwu Timur dan para Pelajar.
Bupati Luwu Timur, H. Budiman mengaku bersyukur pandemi covid-19 di Kabupaten Luwu Timur sudah mulai terkendali. Menurutnya, saat ini Luwu Timur sudah berada di level dua berkat kerjasama seluruh elemen masyarakat bersama Pemerintah daerah, TNI dan Polri. Sinergitas dan kolaboarasi yang dilakukan bersama telah membawa dampak positif dengan menurunnya jumlah kasus covid1-19.
“Target kita kedepan, bagaimana proses vaksinasi ini bisa berjalan lancar dan dapat memenuhi target vaksin yang sudah ditetapkan. Alhamdulillah, vaksinasi kita sudah diatas 50 persen. Jika sudah tercapai 70 persen maka herdimmunity akan tercapai,” kata Budiman.
Budiman juga menyinggung soal perhelatan Pilkades Serentak yang akan berlangsung bulan November mendatang. Ia mengingatkan para calon Kades agar tidak melakukan kampanye hitam. “Silahkan jemput takdir dengan cara yang baik. Jual program yang baik. Raih simpati masyarakat dengan cara yang benar dan hindari menjelekkan calon lain,” tambahnya.
Terakhir, Orang nomor satu di Luwu Timur ini mengajak seluruh masyarakat senantiasa memelihara, menjaga dan meningkatkan kerukunan dan semangat saling menghargai. “Mari terus berusaha mengokohkan kerukunan dan kebersamaan kita dan tidak mudah terpengaruh informasi yang tidak jelas sumbernya dan berpotensi mengancam kebersamaan kita,” tandasnya.
Pembawa Hikmah Maulid, Ustadz Dr. H. Suf Kasman yang juga Dosen UIN Alauddin Makassar mengatakan, Nabi Muhammad SAW diberikan kemuliaan dan mendapat tempat istimewa di sisi Allah SWT. “Karena kemuliaan Nabi Muhammad SAW, Allah SWT memanggilnya tidak dengan namanya tapi dengan gelarnya,” Ya Rasulullah,” katanya.
Lanjutnya, Nabi Muhammad SAW telah diutus oleh Allah SWT sebagai seorang rasul dan pemimpin bagi umat Islam. Rasulullah memiliki segala keistimewaan dan berbagai rahmat untuk menuntun umat menuju jalan lurus yang diberkahi oleh Allah SWT. Kebaikannya yang mengharukan diiringi dengan akhlak yang mulia, sehingga menjadi suri tauladan bagi umat di dunia. (hms/ikp/kominfo)
Berita dengan Judul: Pemkab Luwu Timur Peringati Maulid Nabi Muhammad SAW Tingkat Kabupaten pertama kali terbit di: Berita Terkini, Kabar Terbaru Indonesia – Liputan4.com oleh Reporter : Biro Luwu Timur