Berita  

Pemdes Siring Alam Kecamatan Kisam Ilir Berikan Bantuan Bibit Jagung Kepada Kedua Kelompok Tani Secara Simbolis

pemdes-siring-alam-kecamatan-kisam-ilir-berikan-bantuan-bibit-jagung-kepada-kedua-kelompok-tani-secara-simbolis

Muaradua Liputan 4 Com . Kebutuhan masyarakat menjadi pertimbangan dasar rencana pembangunan yang telah di susun Pemerintah desa Siring Alam , Kecamatan Kisam Ilir Kabupaten Oku Selatan , Sektor pangan menjadi salah satu dari beberapa rencana penggunaan anggaran yang sudah terprogram oleh pemerintah desa Siring Alam ,pasal nya tahun ini ketahanan pangan untuk warga menjadi perhatian Serius. Senin 11/07/2022.Pemdes Siring Alam Kecamatan Kisam Ilir Berikan Bantuan Bibit Jagung Kepada Kedua Kelompok Tani Secara Simbolis

Pemerintah Desa Siring Alam melaksanakan kegiatan pembagian bibit jagung secara simbolis yang di laksanakan di balai desa ,desa Siring Alam Kecamatan Kisam Ilir Kabupaten Oku Selatan.


Turut hadir di kegiatan tersebut : Kepala Desa Siring Alam Bapak Alfiandi . S.a.g. Perangkat Desa , BPD, Pendamping Desa, Tokoh Masyarakat dan kelompok Tani yang ada di desa Siring Alam,Pembagian bibit jagung ini di bagi menjadi dua kelompok, , adapun bibit jagung yg di berikan Sebanyak 200 kg  terdiri dari Bisi 18 dan Bisi 99. Racun Rumput Dan 6 Ton Pupuk.Benih jagung tersebut nanti nya untuk menunjang kegiatan usaha tani komoditi jagung di kelompok tersebut.

Seperti di ketahui dalam kegiatan tanaman pangan ini sampai saat ini bibit merupakan salah satu faktor pendukung keberhasilan terhadap Produksi , di samping itu juga faktor lahan juga harus di persiapkan.

Kepala Desa Siring Alam Bapak Alpiandi .Sag. Saat di mintai keterangan oleh Media Liputan 4 Com mengatakan bantuan tanaman pangan ini di berikan kepada dua kelompok Tani terdiri dari Bantuan Bibit Jagung Sebanyak 200 Kg , Racun Rumput , beserta Pupuk Sebanyak 6 Ton.

Selain memberikan bantuan bibit Jagung , Kepala Desa Siring Alam Bapak Alpiandi juga memberikan Sosialisasi dan Pendampingan kepada kelompok tani yang ada di desa Siring Alam , upaya ini di lakukan agar sumber daya manusia ( SDM ) Warga meningkat serta memiliki kemampuan dalam mengelola lahan yang di tanami jagung , dari mulai masa tanam hingga panen.Lebih lanjut Kepala desa Siring Alam Bapak Alpiandi menjelaskan : Bibit jagung , Racun Rumput dan Pupuk yang di serahkan kepada kelompok tani merupakan program dari dana desa Tahun 2022 untuk Sandang pangan supaya dapat meningkatkan kesejahteraan dan bermanfaat serta pendapatan para kelompok tani . Alhamdulilah dengan bantuan bibit jagung ,Racun Rumput dan Pupuk kelompok Tani Desa Siring Alam menjadi senang , mudah mudahan masyarakat Desa Siring Alam Semakin maju kedepan nya dan Semakin Sejahtera.Sebagai kepala desa Siring Alam Bapak Alpiandi sudah tentu merasa senang dan mendukung penuh atas program tersebut , demi kesejahteraan masyarakat nya.

Kepala desa Siring Alam Bapak Alpiandi juga sangat berterima kasih kepada Pemerintah Pusat ,Pemerintah Kabupaten Oku Selatan dan Para Pendamping Atas Terlaksana nya Program Sandang pangan ini sehingga masyarakat Desa Siring Alam kedepan nya Semakin Sejahtera. Tutup.

 

Berita dengan Judul: Pemdes Siring Alam Kecamatan Kisam Ilir Berikan Bantuan Bibit Jagung Kepada Kedua Kelompok Tani Secara Simbolis pertama kali terbit di: Berita Terkini, Kabar Terbaru Indonesia – Liputan4.com. oleh Reporter : Willy Apriandi