Berita  

Pemdes Desa Tanjung Beringin Kecamatan Muaradua Kisam Bagikan BLT DD Sebanyak Tiga Bulan. Tahun 2022

pemdes-desa-tanjung-beringin-kecamatan-muaradua-kisam-bagikan-blt-dd-sebanyak-tiga-bulan.-tahun-2022

Muaradua Liputan 4 Com . Pemerintah desa Tanjung Beringin Kecamatan Muaradua Kisam Kabupaten OKU Selatan kembali menyalurkan Bantuan Langsung Tunai dari dana desa Untuk bulan Januari, February Dan Mei Pada Tahun 2022 Kepada Warga yang kurang mampu ,atau kesulitan ekonomi akibat wabah virus Corona ( Covid 19 ) Rabu 18 Mei 2022.Pemdes Desa Tanjung Beringin Kecamatan Muaradua Kisam Bagikan BLT DD Sebanyak Tiga Bulan. Tahun 2022

Kegiatan tersebut di laksanakan di halaman rumah kepala desa Tanjung Beringin Kecamatan Muaradua Kisam Kabupaten Oku Selatan.


Turut hadir di kegiatan tersebut : Camat Kecamatan Muaradua Kisam , Babinsa , Babinkamtibmas Polsek Muaradua Kisam , Kepala Desa, Pendamping Desa, BPD, Tokoh Masyarakat, Perangkat desa, , dan Masyarakat penerima Manfaat bantuan langsung tunai.

Jumlah Masyarakat menerima Manfaat Bantuan Langsung tunai dari dana desa sebanyak 79 KPM. Di mana setiap penerima manfaat menerima uang Sebesar Rp : 900.000

Kepala desa Tanjung Beringin Bapak Hendri mengatakan kepada penerima bantuan langsung tunai Gunakanlah uang ini yang bermanfaat dan belilah kebutuhan pokok rumah seperti beras, minyak dan sayur mayur.Ungkap Kepala desa Tanjung Beringin.

Mudah mudahan dengan bantuan ini  benar benar dapat di pergunakan dengan sebaik baik nya oleh masyarakat yang menerima bantuan langsung tunai dana desa tersebut.

Kepala Desa Tanjung Beringin Bapak Hendri juga menyampaikan Terima kasih kepada semua pihak yang ikut membantu sehingga kegiatan ini terlaksana dengan lancar dan aman. Tutup.

 

 

 

Berita dengan Judul: Pemdes Desa Tanjung Beringin Kecamatan Muaradua Kisam Bagikan BLT DD Sebanyak Tiga Bulan. Tahun 2022 pertama kali terbit di: Berita Terkini, Kabar Terbaru Indonesia – Liputan4.com. oleh Reporter : Willy Apriandi