Berita  

Pembangunan Gorong-Gorong Milik Dinas PUPR Lamsel Dengan Metode PL di Palas Blum Genap Setahun Dua Kali Ambrol

pembangunan-gorong-gorong-milik-dinas-pupr-lamsel-dengan-metode-pl-di-palas-blum-genap-setahun-dua-kali-ambrol

Liputan4 com.Palas, Lampung Selatan.

Belum genam satu tahun Pengerjaan Proyek Penunjukan Langsung (PL) milik Dinas PUPR Lampung Selatan, sudah hancur meninggalkan lobang besar.


Informasi yang di peroleh Pembangunan Langsung (PL) satu buah gorong-gorong , talud 120 M, dan drainase sepanjang 500 meter, yang menghabiskan anggaran Rp148 juta. Berlokasi di Desa Sukaraja Kecamatan Palas Kabupaten Lampung Selatan,

Menurut Keterangan warga sekitar yang tidak mau di sebutkan namanya, pembangunan tersebut selesai ahir tahun 2021, dengan sistim metode penunjukan langsung (PL).

“Kami sangat menyangkan belum genap satu tahun kondisi gorong-gorongnya sudah ambrol, bahkan menurut warga sekitar kondisi sebelumnya sudah terjadi yang serupa belum lama pembangunan gorong-gorong ambrol, dan di tambal,”kata dia, Jum,at, (01/07/2022).

Pembangunan Gorong-Gorong Milik Dinas PUPR Lamsel Dengan Metode PL di Palas Blum Genap Setahun Dua Kali Ambrol

Ambrolnya gorong- gorong hampir 95% dengan kondisi lobang besar, saat ini warga sekitar menimbun dengan material dan memasang plang tanda bahaya supaya kendaraan yang melewatinya bisa berhati-hati.

Konstruksi gorong-gorong tersebut terbilang tipis sehingga gampang terjadi kerusakan. Padahal, ruas jalan itu kerap dilintasi kendaraan bermuatan besar, dan papan proyekpun sudah tidak ada.

Sementara itu, Kepala Desa Sukaraja Sinarti, saat di hubungi melalui sambungan telepon seluler dan aplikasi Whastap dalam kondisi tidak aktif.

 

Berita dengan Judul: Pembangunan Gorong-Gorong Milik Dinas PUPR Lamsel Dengan Metode PL di Palas Blum Genap Setahun Dua Kali Ambrol pertama kali terbit di: Berita Terkini, Kabar Terbaru Indonesia – Liputan4.com. oleh Reporter : Sri Widodo