Berita  

Pembalap Guntur Asal Lubuklinggau Berhasil Meraih Podium Kedua Dikelas Ex-Rider Usia 40Tahun

pembalap-guntur-asal-lubuklinggau-berhasil-meraih-podium-kedua-dikelas-ex-rider-usia-40tahun

Liputan4.com.Lubuklinggau AGP Club bekerjasama dengan Kapolres Lubuklinggau dalam rangka meriahakan HUT ke 76 tahun Bayangkara kejuaraan balap motor road race yang diselenggarakan di serkuit petanang sabtu dan minggu 16-17 juli 2022.

Dalam perlombaan tersebut telah di perlombakan masing – masing kelas yang mana sebanyak 19 kelas yang di perlombakan dari motor bebek standar,matic dan juga sport.


Dikelas Ex-Rider usia 40 tahun yang mana para pesertanya adalah dari mantan pembalap tampil begitu sengit dan sangat menghibur para penonton, dikarenakan para pesertanya adalah pembalap yang dulu pada jaman nya pernah mengukir prestasi di dunia balap motor roda dua.

Guntur legenda balap motor yang berasal dari kota Lubuklinggau dengan mengendarai motor Yamaha Fiz-r berhasil menjuarai di posisi dua dari rivalnya Rudi japang dari propinsi bengkulu berhasil meraih posisi ke satu.Disusul juga Fredy Sodok juga berasal dari propinsi bengkulu di posisi ke tiga sedangkan empat dan lima diraih oleh Ayik.

Sebanyak dua race dan 8 putaran yang dilalui oleh para pembalap untuk meraih finis dan menduduki podium juara, Dilap -lap awal Guntur melesat diposisi pertama namun sayang ada sedikit masalah di kendaraan yang ditungganginya di lap terakhir terpaksa harus merelakan posisi pertamanya dan hanya bisa meraih di posisi kedua

Saat di wawancarai oleh awak media Guntur mengatakan “ini ajang silaturahmi antar para pembalap, Alhamdulillah kita masih bisa ketemu dengan kawan – kawan dan ngegas bareng di serkuit petanang ini walau pun usia kita tidak muda lagi seperti pasa jaman dulu balapan”,ungkapnya.(*)(indra)

Berita dengan Judul: Pembalap Guntur Asal Lubuklinggau Berhasil Meraih Podium Kedua Dikelas Ex-Rider Usia 40Tahun pertama kali terbit di: Berita Terkini, Kabar Terbaru Indonesia – Liputan4.com. oleh Reporter : Indra Jaya