Liputan4.com, Palembang – Pelantikan pengurus perhimpunan rumah sakit Indonesia (PERSI) dan majelis kehormatan etik rumah sakit (MAKERSI) provinsi Sumatera Selatan masa bakti 2023-2026 dilaksanakan di hotel Novotel Palembang, sabtu (4/2/23).
Hadir dalam pelantikan Ketua Umum Pengurus Pusat Perhimpunan Rumah Sakit Seluruh Indonesia (PERSI) Pusat – dr. Bambang Wibowo, Sp.OG (K), MARS, FISQua. Melantik pengurus PERSI dan MAKERSI provinsi Sumatera Selatan.
Sebagai ketua PERSI provinsi Sumatera Selatan dr. Hj. Makiani, SH.,MM, Mars., dan Ketua Makersi Wilayah Sumsel, Prof. DR. Hardi Darmawan.
Gubernur Sumatera Selatan Herman Deru hadir dalam pelantikan pengurus PERSI dan MAKERSI dalam sambutannya mengatakan berharap RS ada unggulan pelayanan kesehatan seperti jantung, kanker dan lainnya dimana saja yang ada di kabupaten kota di Sumatera Selatan baik di Sekayu, Linggau dan di daerah lannya, untuk menjadi epicentrum dalam pelayanan kesehatan untuk wilayah sekitar Provinsi tetangga (Jambi, Bengkulu, Lampung dan Bangka Belitung).
“RS daerah dan swasta punya pagar yang kokoh menjaga warga untuk berobat dalam negeri, masalahnya hanya trust dan sugesti saja, kita tidak kalah dalam SDM dan peralatan yang dimiliki dengan RS yang ada diluar negeri”, ujar HD
Dalam keterangannya ketua PERSI pusat Bambang Wibowo dihadapan awak media mengatakan apa yang menjadi perhatian gubernur Herman Deru untuk meningkatkan pelayanan agar tejadi trust (kepercayaan) supaya masyarakat tidak berobat keluar negeri agar dibangun jalin komunikasi dengan pasien.
“Jadikan motto pelayanan bisa dilihat dari berbagai aspek dari aspek kemampuan teknis medis maupun non teknis medis, non teknis medis itukan komunikasi itu kan penting dan konsep pelayanan sekarang itu yang dikembangkan adalah bagaimana semua pemberi layanan itu yang disebut dengan pemberi layanan asuhan bisa berkomunikasi dengan baik dan menempatkan pasien itu sebagai subjek terlibat disitu”, katanya.
Dalam kesempatan itu juga Herman Deru berharap kedepannya agar Sumatera Selatan sebagai health tourism, berkomitmen Pemprov Sumsel dengan PERSI agar RS yang ada memberikan pelayanan yang terbaik kepada pasien agar terbangun trust dan sugesti.
Judul: Pelantikan PERSI dan MAKERSI, Ciptakan Sumsel Sebagai Health Tourism
Terbit juga di: LIPUTAN4.COM.
Reporter: Irwanto