Berita  

Peduli Sosial, Bhayangkari Polsek Pademangan Beri Bantuan Sembako Kepada Lansia

peduli-sosial,-bhayangkari-polsek-pademangan-beri-bantuan-sembako-kepada-lansia

LIPUTAN4.COM,JAKARTA-Sebagai bentuk kepedulian sosial di masa pandemi covid 19, jajaran Bhayangkari Polsek Pademangan Polres Jakarta Utara memberikan bantuan paket sembako kepada para lansia dan jompo, di Kampong Dao RW 05 Kelurahan Ancol Pademangan Jakarta Utara Jumat (4/6) pagi.

Bantuan yang diberikan sebanyak 100 dus paket sembako, beras 500 KG, dan masker kain 300 buah.


Kegiatan bertajuk Bhayangkari Peduli ini sendiri dipimpin oleh Ketua Ranting Bhayangkari Polsek Pademangan Fanggi Panji beserta jajaran, didampingi Wakapolsek Pademangan AKP Krismastuti, dan jajaran Polsek Pademangan, diterima secara simbolis oleh Ketua RW 05 ibu Puji dan Ibu RT 13 Ibu Ella.

Dalam kegiatan ini rombongan juga menyempatkan berkeliling kampung Dao, menyapa warga di pemukiman padat penduduk tersebut.

Menurut Ketua Ranting Bhayangkari Polsek Pademangan Fanggi Panji, kegiatan ini sendiri sebagai bentuk kepedulian sosial dari Bhayangkari Polsek Pademangan kepada para lansia dan jompo yang ada di wilayah Pademangan.

“Semoga apa yang kita berikan ini dapat bermanfaat bagi para lansia disini,”tambahnya.

Sementara itu Ketua RW 05 Ibu Puji mengaku senang dan mengucapkan terima kasih kepada jajaran Bhayangkari Ranting Polsek Pademangan atas perhatiannya kepada warga lansia di Kampung Dao ini.

Berita dengan Judul: Peduli Sosial, Bhayangkari Polsek Pademangan Beri Bantuan Sembako Kepada Lansia pertama kali terbit di: Berita Terkini, Kabar Terbaru Indonesia – Liputan4.com oleh Reporter : taufik