Keterangan gambar : Ketua Bhayangkari Cab Sergai Ny Bayu Ali Machfud Saat Memberikan Bantuan Kepada Masyarakat Terkena Banjir / Dmk
Liputan4.com, Sergai – Bencana banjir telah meluluh lantakan sejumlah wilayah di Kab. Serdang Bedagai (Sergai) Sumatera Utara hingga saat ini.
Sebagai bentuk kepedulian atas korban banjir yang terjadi , Bhayangkari Cab. Serdang Bedagai memberikan bantuan kemanusiaan berupa Paket Sembako.
Pemberian bantuan kemanusiaan untuk korban bencana alam (banjir) di Kab. Serdang Bedagai dilakukan secara simbolis oleh Ketua Bhayangkari Cab. Serdang Bedagai Ny. Bayu Ali Machfud di Dusun I Desa Sei Rampah Kec. Sei Rampah Kab. Serdang Bedagai , Jumat (19/11/2021).
“ Adapun bantuan yang diberikan akan di dikirimkan segera pada hari ini juga oleh Polsek Firdaus ke Masyarakat yang terkena dampak Bencana Banjir ” Ungkap Ny. Bayu Ali Machfud.
Bantuan berupa Paket Sembako yang diberikan Bhayangkari Cab. Serdang Bedagai Sebanyak 30 Paket yang berisikan Beras , Mie Instant, Telur, Gula Pasir, Bubuk Teh , Minyak Goreng.
“ Semoga bencana banjir yang terjadi di Kab. Serdang Bedagai segera berakhir dan bantuan kemanusiaan ini dapat bermanfaat bagi yang menerimanya ” Tambah Ny. Bayu Ali Machfud. (Dmk)
Berita dengan Judul: Peduli Korban Banjir, Bhayangkari Cab Sergai Berikan Bantuan Paket Sembako pertama kali terbit di: Berita Terkini, Kabar Terbaru Indonesia – Liputan4.com oleh Reporter : Sarianto Damanik