Berita  

Peduli Dunia Pendidikan, Bupati Yahukimo Pimpin Upacara di Sekolah, Distrik Nalca

peduli-dunia-pendidikan,-bupati-yahukimo-pimpin-upacara-di-sekolah,-distrik-nalca

JAYAPURA |  Bupati Yahukimo, Didimus Yahuli Senin 26 July 2021 melakukan Upacara (Apel) pagi bersama dengan Murid Sekolah Dasar  di Distrik Nalca,  baik Negeri maupun Swasta Unggulan SD Lentera.

” Kami mengucap syukur karena sekolah ini penting sekali dan menjadi program prioritas, ”


Hal itu disampaikan Bupati Yahukimo, Didimus Yahuli kepada wartawan usai melakukan upacara bersama murid SD distrik Nalca, Senin (26/07/2021).

Dikatakan bahwa pihak pemerintah Kabupaten Yahukimo akan bekerjasama dengan Guru-guru di distrik Nalca agar murid disini dapat pengajaran sesuai dengan kurikulum 2013 dan Nasional dan juga mereka bisa dapat pelajaran Muatan Lokal.

” Satu hari saja saya di Distrik Nalca tapi beberapa aspek seperti kesehatan, pendidikan semua sudah kami lakukan pengecekan, ” beber Bupati.

” Setelah itu kata Didimus,  kami akan melakukan kunjungan ke SD Distrik Anggruk dan Korupun, sebab beberapa sekolah ini masuk dalam priorotas dalam rangka pemulihan Yahukimo, ” pungkasnya.

Penulis: Berti
Editor: Makatita
Bagaimana Reaksi Anda?
Suka
0
Suka
Waww
0
Waww
Haha
0
Haha
Sedih
0
Sedih
Lelah
0
Lelah
Marah
0
Marah

Berita dengan Judul: Peduli Dunia Pendidikan, Bupati Yahukimo Pimpin Upacara di Sekolah, Distrik Nalca pertama kali terbit di: Berita Terkini, Kabar Terbaru Indonesia – Liputan4.com oleh Reporter : Redaksi Papua