Luwu Timur – Akhir-akhir ini sebagian petani Desa Lera, Kecamatan Wotu, Kabupaten Luwu Timur kuatir diakibatkan hama yang menyerang tanaman padi mereka.
Dalam hal ini PPL diharap turun untuk mencarikan solusi untuk para petani yang megalami serangan terhadap tanaman padi mereka.
Seperti yang disampaikan salah seorang petani yang ngan disebutkan namanya, akhir-akhir ini ganasnya hama yang menyerang tanaman padi membuat resah dan kekuatiran akan kegagalan panen di tahun 2022.
“Akhir-akhir ini hama menyerang tanaman padi seperti hama penggulung dan penggere batang yang susah diatasi tentu membuat kekuatiran kami”. Ungkapnya, Rabu, (11-04-2022).
Ia melanjutkan, kekuatiran akan membuat kegagalan panen kedepan. Segala hal sudah dilakukan seperti beberapa kali penyemprotan namun belum membuahkan hasil.
“Kalau begini terus tentu akan mengakibatkan akan terjadi kegagalan panen”. Lanjutnya
“Kami harap PPL turun untuk memeriksa dan memberikan solusi atas apa yang kami alami, agar bisa dengan segera teratasi hama yang menyerang tanaman padi kami”. Titupnya
Hingga berita ini diterbitkan, koordinator PPL Belum di konfermasi.
Berita dengan Judul: Padi Diserang Hama, Petani Lera Kuatir Gagal Panen dan PPL Diminta Turun pertama kali terbit di: Berita Terkini, Kabar Terbaru Indonesia – Liputan4.com. oleh Reporter : Biro Luwu Timur