Berita  

*P3A Turut Hadir Saat 8 Pasangan Warga Kelurahan Tamanroya Tamalatea Terima Sidang Isbaht Pengadilan Agama Jeneponto*

*p3a-turut-hadir-saat-8-pasangan-warga-kelurahan-tamanroya-tamalatea-terima-sidang-isbaht-pengadilan-agama-jeneponto*

Liputan4.Com,Jeneponto_ Dinas pemberdayaan perempuan dan perlindungan anak (P3A) Kabupaten Jeneponto ikut serta dalam pelaksanaan program sidang keliling oleh pengadilan agama Jeneponto, 23/06/21.

Kepala bidang Perlindungan perempuan dan Anak (PPA) Dinas P3A Ir. Hj. Rahmi Tompo M.Pd. di dampingi Kepala Seksi pemenuhan hak anak Asriani,ST serta P2TPA Endang Bijayanti beserta staf hadir di tengah masyarakat yang mengikuti sidang isbaht.


Program pengadilan agama Jeneponto ini di sambut antusias warga Tamanroya Kecamatan Tamalatea Kabupaten Jeneponto Lewat kepala kelurahan Tamanroya ” Sumarni, ST. MM menyampaikan apresiasi dengan adanya program pengadilan agama jemput bola lakukan sidang keliling cukup membantu warganya dalam taat administrasi pernikahan.

Hal demikian merupakan program kesinambungan dengan dinas P3A terkait pemenuhan hak perempuan dan anak apabila ada masalah dalam pernikahan dikemudian hari.

Kepala bidang PPA yang akrab disapa Hj. Memang beberapa waktu lalu telah lakukan pertemuan dengan kepala pengadilan agama Jeneponto serta ikut dalam sosialisasi ke masyarakat akan program sidang keliling.

Sidang yang menyidang kurang lebih 8 pasangan ini di pimpin majelis hakim ” Syahrul Mubaroq SH, Hakim Anggota ” Itsnaatul Latifah SH serta panitera Hartati.

Sumarni selaku Ka.Lurah Tamanroya berharap warga yang belum terpenuhi hak administrasi pernikahan dapat memanfaatkan kesempatan kali ini agar tidak ada lagi kendala pada kemudian hari jika ada urusan catatn sipill.

 

Berita dengan Judul: *P3A Turut Hadir Saat 8 Pasangan Warga Kelurahan Tamanroya Tamalatea Terima Sidang Isbaht Pengadilan Agama Jeneponto* pertama kali terbit di: LIPUTAN4.COM oleh Reporter : Basir Hasgas