Liputan4.com 7/12/2021 Kota Pekalongan –
Jawa Tengah
Organisasi Masyarakat Lindu Aji DPC kota Pekalongan,Melakukan kegiatan Saling berbagi untuk sesama, yang di adakan di kelurahan panjang baru dan panjang wetan tepatnya di pantai sari dan wonosari kecamatan pekalongan Utara Kota Pekalongan
Kegiatan bakti sosial ini ditujukan untuk memberikan perhatian kepada masyarakat kurang mampu serta perekonomian yang belum stabil.
bentuk pemberian bantuan berupa sembako dan sarimi yang berjumlah 250 paket.
Pemberian bantuan dilakukan dgn cara mendatangi langsung kemasyarakat yang telah ditentukan sebelumnya, hal ini dilakukan untuk melihat kondisi penerima bantuan secara langsung sekaligus memotivasi mereka agar tetap semangat dalam menjalani hidup di era pandemi ini.
Kaonah warga penerima mengatakan,” alkhamdulillah mas kepada Lindu aji yang telah memberikan bantuan paketan yang berada di pantai sari ini.
Semoga bisa berkelanjutan dan mengemban amanah dalam mewakili masyarakat untuk kedepannya. Ucapnya
Lanjut
Rayuti (penerima bantuan) awak media mengatakan,” syukur alkhamdulillah mas kepada ormas Lindu aji yang peduli karena waktu ini posisi pekalongan kota masih teredam banjir air rob dan kiriman air dari selatan.
Jadi untuk Kota pekalongan memang harus ada yang peduli dalam mengemban amanah ataupun usuluan masyarakat untuk di salurkan ke pihak pemerintahan. (pungkasnya)
Tambahan
Saya tidak menyangka kalau bantuan ini para anggota ormas Lindu Aji pada patungan untuk adakan peduli sesama ini. Ujarnya
Zim(panggilan) Humas ormas Lindu Aji mengatakan.” kami ormas Lindu aji membagikan paketan sembako memang dari inspirasi anggota dan ketua kami karena kami melihat keadaan perekonomian masih belum stabil biarpun itu tidak seberapa semoga bermanfaat bagi penerima.
Untuk paketan sekitaran 250 paket mas, itu ada 2 (dua) Tahap.
Tahap yang pertama ada sekitar 180 paket itu kami bagikan di daerah wonosari kelurahan panjang wetan pekalongan.
Dan Tahap yang 2 (dua) ada di daerah pantai sari kelurahan panjang baru.
Ada sekitaran 86 paket mas, Untuk
Sementara saat ini kita berbagi di kecamatan Utara. Serta kemarin anggota Lindu Aji sudah merapatkan program berbagi ini, insya allah bulan berikutnya merambat ke kecamatan timur,selatan dan barat program ini akan kami jadikan program prioritas atau program tetap Ornas kami Lindu Aji. pungkasnya
Imbuhan
Kalau sumber dana untuk kegiatan sosial ini dari Lindu Aji sendiri mas. Bagi kawan atau rekan yang mau ikut bergabung dalam bidang apapun kami tidak menutupnya karena kami adalah ormas sebagai penyambung Masyarakat. Ucapnya
Terpisah
Doni selaku ketua Organisasi Masyarakat (ormas) Lindu Aji mengatakan.” kami Ormas Lindu Aji banyak kegiatan yang positif untuk masyarakat ada senam buat ibu ibu dan lain lain tapi kemarin kita prioritaskan program Lindu aji berbagi sesama insha allah akan di adakan rutin untuk membantu masyarakat yang menghadapi keadaan perekonomian yang belum stabil mas.
Cuman kami selaku perwakilan masyarakat juga harus mengingatkan pemerintahan dan berharap kepada semua pihak baik dari ormas ataupun Lsm, terutama dewan eksekutif dan legislatif beserta pengusaha agar bisa bahu membahu dalam membantu masyarakat yang membutuhkan.
Untuk legislatif dan eksekutif dan pemerintahan kota pekalongan agar bisa membuat aturan yang mempermudah bagi kaum miskin di segala lini. Pungkasnya
Serta untuk pengusaha yang ada di kota pekalongan CSR bagi warga warga sekitarnya agar lebih sering di keluarkan jangan menunggu dalam satu tahun sekali. Ujarnya
Berita dengan Judul: Organisasi Masyarakat Lindu Aji prioritaskan Program berbagi sesama pertama kali terbit di: Berita Terkini, Kabar Terbaru Indonesia – Liputan4.com oleh Reporter : Karnadi