Berita  

Operasi Yustisi Diintensifkan, Cegah Lonjakan COVID-19

operasi-yustisi-diintensifkan,-cegah-lonjakan-covid-19

Liputan4.com, Pekalongan – COVID-19 di beberapa wilayah di Jawa tengah telah mengalami lonjakan, Kepolisian Resor (Polres) Pekalongan berupaya menekan lonjakan tersebut di wilayahnya, diantaranya dengan mengintensifkan operasi yustisi.

Pelaksanaan kegiatan operasi yustisi yakni dengan penerapan protokol kesehatan terhadap masyarakat guna memutus penyebaran COVID-19 di wilayah hukum Polres Pekalongan.


Kapolres Pekalongan AKBP Darno, S.H., S.I.K melalui Kasubbag Humas AKP Akrom, S.Sos.I menyampaikan operasi yustisi merupakan operasi yang digelar untuk menekan penyebaran COVID-19 dengan menyasar masyarakat yang tidak mengindahkan prokes, Minggu (20/06).

Akrom menambahkan operasi yustisi digencarkan secara situasional di titik-titik strategis, seperti di cafe, ruang publik, pasar, titik-titik ruas jalan sebagai upaya untuk menekan laju penyebaran COVID-19.

Kasubbag Humas mengimbau masyarakat untuk selalu menjaga kesehatan dan mencegah penyebaran COVID-19 dengan patuh protokol kesehatan.

”Kami terus berupaya menekan penyebaran COVID-19. Operasi Yustisi ini akan terus diintensifkan,” katanya.

Berita dengan Judul: Operasi Yustisi Diintensifkan, Cegah Lonjakan COVID-19 pertama kali terbit di: Berita Terkini, Kabar Terbaru Indonesia – Liputan4.com oleh Reporter : Nandika Saputra