Berita  

Nyongsong Bulan Suci Ramadhan Perguruan Pagar Nusa Gelar Latihan Bersama

nyongsong-bulan-suci-ramadhan-perguruan-pagar-nusa-gelar-latihan-bersama

Liputan4 Com. Kalianda, Lampung Selatan

Dalam rangka menyongsong Bulan suci Ramadhan 1442 H, serta pembekalan para santri, Perguruan pencak silat Nahdlatul Ulama, Pagar Nusa
Mastlahatul Ummah wilayah Kabupaten Lampung Selatan menggelar latihan gabungan bersama di Padepokan Mastlahatul Ummah, minggu (04/04/2021).


Nyongsong Bulan Suci Ramadhan Perguruan Pagar Nusa Gelar Latihan Bersama

Dalam latihan bersama Perguruan pencak silat Nahdlatul Ulama, Pagar Nusa
Mastlahatul Ummah melibatkan semua utusan di berbagai Kecamatan diantaranya Kecamatan Way Panji, Kecamatan Kalianda, Kecamatan Ketapang.

Kegiatan yang di laksanakan di Padepokan Mastlahatul Ummah, di Desa Sidomakmur Kecamatan Way Panji Kabipaten Lampung Selatan, di ikuti 112 peserta, putra putri, perwakilan di berbagai padepokan Pagar Nusa di wilayah Lampung Selatan.

Pelatih Padepokan Mastlahatul Ummah Habib Choirul Anwar, mengatakan “Kegiatan ini di laksanakan untuk pembekalan para santri dalalam menyosong bulan suci romadon 1442 H”, Ungkapnya

“Selain itu juga saya berharap para santri menjadi lebih militan, berkhidmad di NU melalui Pencak Silat Pagar Nusa Nahdlatul Ulama”. Tuturnya

 

 

Berita dengan Judul: Nyongsong Bulan Suci Ramadhan Perguruan Pagar Nusa Gelar Latihan Bersama pertama kali terbit di: Berita Terkini, Kabar Terbaru Indonesia – Liputan4.com oleh Reporter : Sri Widodo