Liputan 4.com-Banjarmasin.Menjelang bulan Ramadhan 1443 H yang bertepatan dengan Tahun 2022, Wali Kota Banjarmasin, H Ibnu Sina bersama Forkopimda, Disperdagin dan Tim Pengendali Inflasi Daerah (TPID) melakukan monitoring harga bahan pokok (bapok) dan ketersediaan sembako di pasar tradisional maupun modern.
Monitoring tersebut, diawali di Pasar Tradisional Teluk Dalam milik Pemerintah Kota Banjarmasin dan kemudian dilanjutkan di Pasar Modern Duta Mall Banjarmasin, Selasa 29/03/33.
Menurut Ibnu Sina monitoring ke beberapa pasar tersebut untuk mengecek harga dan memastikan ketersediaan kebutuhan sembako serta bahan pokok menjelang bulan Ramadhan.
“Menjelang bulan puasa, kebutuhan sembako bahan pokok kita tersedia dengan cukup, termasuk juga terkait dengan kenaikan harga-harga biasanya memang kalau pas menjelang bulan puasa itu ada,” ungkapnya.
Kemudian di pasar tradisional, H Ibnu Sina menjelaskan bahwa harga bahan pokok masih tetap stabil, Ia berharap sampai lebaran nanti stok-stok bahan poko maupun sembako tidak terjadi pasang surut.
“Jadi intinya itu saja, terima kasih kepada seluruh anggota yang sudah bepartisipasi pada hari ini, semoga suasana kita menjelang suci Ramadhan dalam keadaan tenang dan mudah-mudahan juga pandemi ini segera berakhir, yang jelas insyaallah kita bisa tarawihan, berpuasa dengan baik, tapi tetaplah menjaga protokol kesehatan,” pungkasnya.(Irwan L4).
Berita dengan Judul: Monitoring ke Pasar Tradisional dan Modern, Ketersediaan Bahan Pokok Cukup pertama kali terbit di: Berita Terkini, Kabar Terbaru Indonesia – Liputan4.com. oleh Reporter : Irwan Saputra