Mind Blowing! 5 Rekomendasi Film tentang Saham yang Wajib Kamu Tonton!

mind-blowing!-5-rekomendasi-film-tentang-saham-yang-wajib-kamu-tonton!

Hallo Campuspedia Friends! Kali ini minca bakal bawain artikel rekomendasi film tentang saham yang dapat membantu kamu untuk mengenali dunia pasar modal nih!

Berbicara tentang saham, tentunya kalian sudah banyak yang tidak asing, bukan? Apalagi sejak baru-baru ini ramai orang-orang baru di pasar saham yang merasa ‘tertipu’ karena harga sebuah saham yang diisukan naik ternyata malah turun drastis sehingga menyumbang warna merah dalam porto saham mereka. 


Akan tetapi, hal tersebut tetap tak mengurangi semangat para investor muda untuk terus menjajaki dunia persahaman. Hal itu dibuktikan dengan meningkatnya jumlah investor sepanjang tahun 2020-2021 yang didominasi oleh anak muda. 

Nyatanya, selain belajar dari buku, saham juga dapat dipelajari lewat seni perfilman, loh! Dengan setting nyata cerita dalam dunia saham, kalian mungkin bisa langsung diajak ‘studi kasus’ yang menampilkan apa yang sebenarnya terjadi dalam dunia saham.

Nah, apa aja tuh rekomendasi filmnya? Yuk simak!

 

Baca juga : Update! Daftar 5 Universitas Jalur Mandiri yang Bebas Uang Pangkal 

 

The Big Short (2015)

IMDb skor : 7,8/10 (374.404 suara)

Film bergenre drama komedi biografi ini diangkat dari buku dengan judul yang sama karya Michael Lewis tahun 2010. Dengan mengambil setting beberapa tahun sebelum krisis finansial Amerika Serikat tahun 2007, film ini menceritakan seorang manajer investasi yang mempunyai prediksi bahwa pengadaan KPR di Amerika Serikat berpotensi kolaps dan berakibat pada krisis ekonomi nasional. Hal ini disebabkan ditemukannya fakta bahwa kredit KPR ternyata sebuah kredit-kredit beresiko dengan menawarkan kredit pada peminjam yang tak sehat secara finansial guna menarik banyak orang agar berminat untuk kredit rumah.

The Wolf Of Wall Street (2013)

IMDb skor : 8,2/10 (‎1.218.359 suara)

The Wolf Of Wall Street adalah film biografi komedi kriminal Amerika Serikat yang memperlihatkan sisi gelap wall street dan para pialang sahamnya. Memperlihatkan karir Jordan Belfort yang diperankan Leonardo DiCaprio, pialang saham yang sukses dalam waktu singkat. Mulai dari kronologis perusahaannya, terlibat dalam korupsi, hingga penipuan yang membuat hidupnya hancur dan dipenjara.

 

Baca juga : Drama Korea yang Bikin Kamu Melek Keuangan, Nomor 5 Favorit Banget! 

 

Margin Call (2011) 

IMDb skor : 7,1/10 (‎119.207 suara)

Film ini memperlihatkan memperlihatkan bagaimana kondisi para perusahaan saham yang berjuang pada 36 jam sebelum menghadapi krisis ekonomi Amerika tahun 2008 silam. Margin call sendiri adalah suatu istilah dalam dunia saham yang menunjukkan peringatan dari otoritas bursa ketika para investor meletakkan jumlah jaminan dibawah titik minimum yang telah ditetapkan.

Walaupun dalam film ini akan banyak digunakan istilah-istilah tentang saham dan keuangan yang terlihat rumit, akan tetapi sang sutradara, J.C. Chandor menjamin bahwa film ini bisa dinikmati oleh banyak pihak tanpa harus takut kebingungan.

Sang Pialang (2013)

IMDb skor : 7/10 (‎21 suara)

Kali ini rekomendasi minca datang dari karya dalam negeri. Film Sang Pialang menceritakan tentang 2 orang sahabat, Kevin yang diperankan Christian Sugiono dan Mahesa yang diperankan Abimana Aryasatya dengan sifat yang saling bertolak belakang. 

Konflik diperlihatkan ketika Kevin, menyebabkan masalah yang berhubungan dengan banyak investor dalam jumlah yang sangat besar. Selain bercerita tentang persahaman, film ini juga dibumbui cerita cinta segitiga antara Kevin, Mahesa, dan Analea yang diperankan oleh Kamidia Radisti.

Inside Job (2010)

IMDb skor: 8,2/10 (‎70.699 suara)

Film bergenre dokumenter ini mengambil latar waktu krisis ekonomi Amerika tahun 2008. Film ini memperlihatkan seluk beluk krisis keuangan, berbagai pemicunya, serta ide dan gagasan bahwa wall street memiliki kecenderungan untuk menggunakan kokain dan teknik pelacuran seolah-olah tidak memiliki hal-hal yang bisa menjadi pemeriksaan nyata.

Tak tanggung-tanggung, penjelasan mengenai kejadian tersebut dijabarkan dalam 5 bagian, yakni How We Got There (kondisi regulasi keuangan tahun 1940), The Bubble (kondisi tahun 2001-2007), The Crisis (Accountability), dan bagian terakhir Where We Are Now, yang memperlihatkan masih lemahnya regulasi keuangan.

 

Nah itu tadi rekomendasi minca tentang film saham. Semoga dapat yang membantu kalian mempelajari kondisi pasar saham lebih detail,  ya! Satu pesan minca, dunia saham itu sangat luas dan butuh pembelajaran panjang, selama kesempatan belajar itu ada, maka manfaatkan dengan baik. Terutama bagi kalian yang masih duduk di bangku sekolah atau kuliah!

Sekian dulu dari minca ya, Campuspedia Friends! Jangan lupa follow akun minca yang lain mulai dari Instagram, LinkedIn, Facebook, Twitter, Youtube, dan Official Account LINE biar kamu gak ketinggalan info seputar kampus, karir, dunia mahasiswa, beasiswa, dan info menarik lain.

The post Mind Blowing! 5 Rekomendasi Film tentang Saham yang Wajib Kamu Tonton! appeared first on Campuspedia News.