Berita  

Menjelang Porprov Sumsel XIII, Ketua Umum Perkemi Sumsel Secara Resmi Membuka Kegiatan Simulasi dan Pembekalan Cabor Shorinji Kempo

menjelang-porprov-sumsel-xiii,-ketua-umum-perkemi-sumsel-secara-resmi-membuka-kegiatan-simulasi-dan-pembekalan-cabor-shorinji-kempo

Liputan4.com Sumatera selatan – Baturaja, Pengurus Cabang Olah raga PERKEMI ( Persaudaraan Shorinji Kempo Indonesia) Kabupaten Ogan Komering Ulu (OKU) Provinsi Sumatera selatan mengelar acara kegiatan “Simulasi dan Pembekalan Cabor Shorinji Kempo” selama 2 hari dari tanggal 9 – 10 Oktober 2021 di Gedung Serba Guna Kecamatan Baturaja timur Kabupaten OKU.

Menjelang Porprov Sumsel XIII, Ketua Umum Perkemi Sumsel Secara Resmi Membuka Kegiatan Simulasi dan Pembekalan Cabor Shorinji Kempo


Kegiatan Simulasi dan Pembekalan Cabor Shorinji Kempo dalam rangka untuk memantapkan persiapan para Atlit, juri dan Panitia Pelaksana serta yang terlibat lainnya demi mensukseskan Cabor Shorinji Kempo Pada Pesta Pekan Olah raga Provinsi Sumatera selatan Yang ke XIII (Porprov Sumsel XIII).

Menjelang Porprov Sumsel XIII, Ketua Umum Perkemi Sumsel Secara Resmi Membuka Kegiatan Simulasi dan Pembekalan Cabor Shorinji Kempo

Dalam kegiatan Simulasi dan Pembekalan Cabor Shorinji Kempo dihadiri oleh 9 Pengurus Kabupaten/Kota dan Atlit Kempo dari 17 kabupaten/kota yang ada di Provinsi Sumatera selatan. Acara ini langsung dibuka secara resmi oleh Bakti Setiawan selaku Ketua Umum PERKEMI Provinsi Sumsel. Pada hari ini Sabtu, (09/10/2021) sekira pukul 15.00 Wib.

Menjelang Porprov Sumsel XIII, Ketua Umum Perkemi Sumsel Secara Resmi Membuka Kegiatan Simulasi dan Pembekalan Cabor Shorinji Kempo

Meidi Rafi Andi selaku Ketua Panitia Pelaksanaan Porprov
Sumsel ke XIII dalam sambutannya menyampaikan, kegiatan acara simulasi dan pembekalan Cabor Shorinji Kempo sangat bermanfaat, salah satunya adalah memberikan pembekalan para wasit yang mengatur pertandingan serta meningkatkan pemahaman terhadap aturan main dalam pertandingan pada Porprov Sumsel ke XIII nanti.

Menjelang Porprov Sumsel XIII, Ketua Umum Perkemi Sumsel Secara Resmi Membuka Kegiatan Simulasi dan Pembekalan Cabor Shorinji Kempo

” Selain dalam meningkatkan pembekalan para wasit, kegiatan ini juga dapat dijadikan sebagai ajang bagi para pelatih dan Atlit agar siap bertanding secara sportif,”kata Meidi.

Menjelang Porprov Sumsel XIII, Ketua Umum Perkemi Sumsel Secara Resmi Membuka Kegiatan Simulasi dan Pembekalan Cabor Shorinji Kempo

Dalam kesempatan yang sama Ketua Umum PERKEMI Kabupaten OKU H Fahrudin mengatakan, melalui Simulasi dan Pembekalan Cabor Shorinji Kempo ini diharapkan dapat menumbuhkan motivasi Atlit Kempo untuk semakin mengembangkan tehnik dan keahliannya dalam laga atau kejuaraan Porprov Sumsel ke XIII nanti yang akan diselenggara pada bulan November 2021 di Kabupaten OKU Raya (OKU, OKU Timur dan OKU Selatan).

“Kepada seluruh wasit dipersilakan untuk mengikuti pembekalan perwasitan agar bisa lebih cermat dan fair dalam memberikan penilaian kepada para Atlit Kempo dalam pertandingan nanti,”ujar H Fahrudin yang juga merupakan Anggota DPRD OKU.

“Dalam kesempatan ini juga memohon kepada Ketua Umum Provinsi Sumsel untuk memberikan arahan sekaligus membuka secara resmi acara kegiatan Simulasi dan Pembekalan hari ini, semoga Allah SWT meridhoi niat baik kita semua,”pungkas H Fahrudin Ketua Umum Perkemi Kabupaten OKU.

Sementara itu Ketua Umum Provinsi Sumsel Bakti Setiawan dalam kesempatannya mengatakan, pertama saya ucapkan terima kasih kepada Pengurus Perkemi Kabupaten OKU yang telah mempersiapkan dan melaksanakan kegiatan Simulasi dan Pembekalan Cabor Shorinji Kempo demi memantapkan persiapan pertandingan di Porprov Sumsel ke XIII nanti.

Kegiatan Simulasi dan Pembekalan bagi Atlit Kempo ini merupakan kerja sama antara Pengurus Kabupaten dan Pengurus Provinsi Sumsel yang didukung oleh KONI serta Dispora Kabupaten OKU. Tentunya kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan gairah spirit berlaga bagi para atlit kempo dalam kategori (Embu dan Randori). Hadir dalam acara ini Para Pengurus Perkemi Provinsi Sumsel, Pengurus Perkemi Kabupaten OKU, Atlit Kempo, Para Anggota DPRD OKU, Ketua Pengurus Cabor Kabupaten OKU serta para Undangan yang lainnya.

Berita dengan Judul: Menjelang Porprov Sumsel XIII, Ketua Umum Perkemi Sumsel Secara Resmi Membuka Kegiatan Simulasi dan Pembekalan Cabor Shorinji Kempo pertama kali terbit di: Berita Terkini, Kabar Terbaru Indonesia – Liputan4.com oleh Reporter : Agus Maulana