Berita  

Masa Pandemi, Satpol-PP Taliabu Intens Patroli Malam

masa-pandemi,-satpol-pp-taliabu-intens-patroli-malam

Liputan4.Com, Maluku Utara – Satuan Polisi Pamong Praja ( Satpol-PP ) Kabupaten Pulau Taliabu nampak aktif menggelar patroli malam.

Informasi yang dihimpun media ini kegiatan patroli yang terpusat di ibukota Bobong dan sekitarnya itu, bakal digelar selama masa pandemi.


Kepala Satuan Polisi Pamong Praja Pulau Taliabu, Haruna Masuku kepada liputan4.Com mengatakan, patroli malam yang dilakukan oleh anggotanya adalah upaya untuk mendisiplinkan masyarakat agar tetap taat pada prokes covid-19, serta bertujuan untuk memberikan rasa aman untuk warga masyarakat.

” kegiatan ini untuk menekan penyebaran covid-19, juga sebagai upaya untuk menjaga ketertiban dan keamanan masyarakat kabupaten pulau taliabu terkhusus wilayah ibu kota bobong dan sekitarnya, sebab bagi kami patroli adalah cara memperkecil peluang bagi orang untuk melakukan tindak kejahatan. ” Ungkap Haruna saat dikonfirmasi via WhatsApp pribadinya.

Dirinya berharap dengan adanya kegiatan patroli malam, masyarakat taliabu secara perlahan mulai menyadari betapa pentingnya menerapkan pola hidup sehat agar bisa terhindar dari serangan virus tersebut.

” saya berharap kepada masyarakat, tetap menjaga prokes covid 19 demi kesehatan bersama, ” harapnya.

Untuk diketahui, demi memberikan rasa aman untuk warga, Kasatpol PP Pulau Taliabu setiap malam menugaskan 24 orang anggotanya untuk bertugas melaksanakan patroli tersebut.

Berita dengan Judul: Masa Pandemi, Satpol-PP Taliabu Intens Patroli Malam pertama kali terbit di: Berita Terkini, Kabar Terbaru Indonesia – Liputan4.com oleh Reporter : Hermawan Mangawai