Berita  

MARKAS DAERAH LASKAR MERAH PUTIH SUMUT MENYAYANGKAN PEMPROVSU BERLARUT LARUT MENENTUKAN SEKDA PROVSU

markas-daerah-laskar-merah-putih-sumut-menyayangkan-pemprovsu-berlarut-larut-menentukan-sekda-provsu

Liputan4.COM MEDAN-Sejak Pansel pengisian jabatan Sekretaris Daerah Provinsi Sumatera Utara (SEKDAPROVSU) menetapkan 8 (delapan) nama yang telah lolos seleksi calon Sekda pada tanggal 6 Desember 2021 melalui Surat No:007/SJPTM/XII/2021 tentang Hasil Seleksi Administrasi Calon Peserta Seleksi Pengisian Jabatan Pimpinan Tinggi Madya Sekretaris Daerah Provinsi Sumatera Utara.

""


Peserta yang namanya tercantum dalam Lampiran Pengumuman tersebut,dinyatakan lulus Seleksi Administrasi dan dapat mengikuti seleksi tahap kedua,pada saat seleksi tahap kedua mengerucut menjadi 6 (enam) nama sampai akhirnya pada bulan ini Gubernur Sumut mengusulkan 3 (tiga) nama ke Mendagri untuk diverifikasi sebelum ditetapkan nantinya.

Melihat lambannya dan berlarut larut nya Pemprovsu dalam melaksanakan seleksi calon Sekda Provinsi Sumatera Utara Markas Daerah Laskar Merah Putih Sumatera Utara menilai ini bisa menjadi pandangan buruk dalam penilaian kinerja kepemimpinan Gubernur Sumatera Utara Edy Rahmayadi.

Dalam menetapkan calon Sekda Provinsi Sumatera Utara seharusnya tidak perlu selama ini.Sumatera Utara memiliki putra putra terbaik yang kami yakini mampu untuk menduduki posisi tersebut,apalagi tiga nama yang diusulkan GUBSU sudah memiliki Track Recoard yang baik selama menjabat ASN di Provinsi Sumatera Utara ujar Sekretaris MARKAS DAERAH LASKAR MERAH PUTIH SUMUT Ir.OK.A.Fadhilla

Lanjut beliau lambannya dalam menentukan Sekda ProvSu akan menimbulkan multi tafsir di masyarakat,jangan sampai ada indikasi tarik menarik kepentingan dikalangan tertentu dalam pemilihan ini ucapnya.

Sambungnya bila roda Pemerintahan Sumatera Utara ingin berjalan dengan baik maka Gubernur Sumatera Utara harus gerak cepat dan menjemput bola ke Jakarta untuk meminta kepastian dari Mendagri tentang hal ini karena Sekda definitive sangat berperan penting dalam roda Pemerintahan Sumatera Utara.ujar Sekretaris Markas Daerah Laskar Merah Putih Sumut.

Penilaian objektif kapasitas dan kemampuan kader kader ASN di Provinsi Sumatera Utara menjadi Sekda Provinsi Sumatera Utara menjadi pertimbangan Pemerintah Pusat dalam menentukan.

Ir.Ok.A.Fadilla mengatakan kami yakin putra putra terbaik yang ikut dalam seleksi tersebut memiliki kemampuan,kelayakan dan kinerja baik untuk menjadi Sekretaris Daerah Provinsi Sumatera Utara.Apalagi berdasarkan informasi yang kami terima bahwa tidak adanya intervensi dari penguasa kepada Panitia Seleksi dalam menentukan kandidat kandidat Sekda tersebut.

”Ini sangat baik dan positif bagi roda kepemerintahan Provinsi Sumatera Utara yang berbasis kerja,The Right Man And Right Job” kata Ir.OK.A.Fadilla

Harapan kami semoga dalam menentukan Sekda Provinsi Sumatera Utara tidak berlarut larut.Tempatkan putra putra terbaik Sumut di posisi terbaik yang memiliki kinerja baik.Sehingga Sumut Bermartabat benar benar terwujud di Provinsi Sumatera Utara.

Markas Daerah Laskar Merah Putih Sumut akan terus memonitor perkembangannya tutup Ir.OK.A.Fadilla ditemui di Sekretariat MADA LMP SUMUT Jalan Aksara Medan.

 

 

Berita dengan Judul: MARKAS DAERAH LASKAR MERAH PUTIH SUMUT MENYAYANGKAN PEMPROVSU BERLARUT LARUT MENENTUKAN SEKDA PROVSU pertama kali terbit di: Berita Terkini, Kabar Terbaru Indonesia – Liputan4.com oleh Reporter : Islino Murianto