Berita  

Manager Hotel Swarna Inn dan SPBU Bayah Dinilai Alergi Terhadap Wartawan Dan LSM

manager-hotel-swarna-inn-dan-spbu-bayah-dinilai-alergi-terhadap-wartawan-dan-lsm

Liputan4.com LEBAK – Pemberhentian Karyawan (PHK) di Hotel Swarna Inn dan SPBU Bayah yang berada di kampung Ciwaru desa Bayah barat Kecamatan Bayah Kabupaten Lebak Banten diduga menyalahi aturan pasalnya karyawan yang di berhentikan tersebut tidak mendapatkan pesangon dari pihak perusahaan Sabtu 24/2/2021

Manager Hotel Swarna Inn yang juga merangkap Manager SPBU Bayah Kabupaten Lebak inisial “NV” terkesan arogan dan alergi terhadap Wartawan dan LSM sulit tuk ditemui


Begitu juga “NV” memerintahkan kepada seluruh pekerja jika ada Wartawan, LSM ingin bertemu harus mengikuti Protokol Pertemuan dan membawa surat tugas, kata Keamanan SPBU Bayah dan keamanan Hotel Swarna Inn, yang juga sebagai anggota Brimob Aktip.

Seperti yang dialami Wartawan PH45 Sebut saja Ivan, Jum’at ( 23/4/2021) yang akan melakukan konfirmasi, setelah mendapat informasi adanya PHK sepihak terhadap 5 pekerja SPBU Bayah yang dilakukan manajemen, dan para pekerja yang di PHK tersebut tidak mendapatkan haknya berupa pesangon.

Saya beberapa kali mendatangi SPBU atau Hotel Swarna Inn untuk minta penjelasan terkait banyak pekerja yang di PHK tanpa di beri pesangon, manager inisial “NV” ini terkesan selalu menghindar, jika ada di tempatpun recepsionist Hotel mengatakan tidak tahu sebab seluruh pekerja di Instruksikan oleh NV jangan menjawab bila ada wartawan atau LSM dan diarahkan ke Keamanan.

Lanjut Ivan Dengan sikap manager NV yang terkesan alergi terhadap Wartawan dan LSM tersebut, tentunya menambah tanda tanya terhadap manajemen ketenaga kerjaan di 2 perusahaan tersebut, yang terkesan di tutup tutupi.pungkas Ivan (Hs/Citonk)

Berita dengan Judul: Manager Hotel Swarna Inn dan SPBU Bayah Dinilai Alergi Terhadap Wartawan Dan LSM pertama kali terbit di: Berita Terkini, Kabar Terbaru Indonesia – Liputan4.com oleh Reporter : L4Banten