Berita  

Lanal Timika Gelar Baksos dan Pengobatan Gratis di Kampung Ayuka

lanal-timika-gelar-baksos-dan-pengobatan-gratis-di-kampung-ayuka

TIMIKA | Pangkalan TNI Angkatan Laut (Lanal) Timika menggelar kegiatan Bhakti Sosial (Baksos) dan pengobatan gratis yang dilaksanakan di Kampung Ayuka Distrik Mimika Timur Jauh, Rabu (12/1/2021).

Hadir dalam kegiatan Bhakti Sosial, diantaranya, Danlanal Timika Letkol Laut (P) Deni Indra M, S.Sos., M.Tr.Hanla., M.M, Ketua Cabang 2 Korcab XI DJA III Ny. Dian Deni Indra, Perwira Staf dan prajurit Kowal Lanal Timika serta Pengurus Cabang 2 Korcab XI DJA III.


Kegiatan Bhakti Sosial dan Pengobatan gratis dalam rangka peringatan Hari Ulang Tahun Korps Wanita Angkatan Laut (Kowal) ke-59 dan Hari Dharma Samudera Tahun 2022.

Pada kesempatannya, Danlanal Timika, Letkol Laut (P) Deni Indra M, S.Sos., M.Tr.Hanla., M.M mengatakan, rangkaian kegiatan yang telah dilaksanakan sejak tanggal 5 Januari sampai kegiatan Bhakti Sosial dan Pengobatan gratis untuk memperingati HUT Kowal ke-59 dan Hari Dharma Samudera Tahun 2022.

“Kegiatan Bhakti Sosial yang dilaksanakan memperingati HUT Kowal ke-59 dan Hari Dharma Samudera Tahun 2022 ini mengenang Pertempuran Laut Aru yang di pimpin Komodor Yos Sudarso di Laut Arafuru,” kata Danlanal.

Rangkaian kegiatan yang dilakukan sebagai bentuk kepedulian Lanal Timika menjalin persaudaraan antar sesama anak bangsa berupa pemberian bingkisan dan Pengobatan gratis sehingga masyarakat bisa merasakan manfaat dimasa pandemi.

Selain itu, kegiatan tersebut guna memperkokoh kehadiran TNI ditengah masyarakat, sebab TNI lahir dari masyarakat, dan rakyat merupakan bagian dari TNI yang selalu berjuang bersama rakyat.

“Adapun kegiatan baksos ini diharapkan agar masyarakat dapat merasakan manfaat secara langsung sebagai wujud dari rasa kebersamaan dan kekeluargaan kepedulian TNI yang hidup dan tumbuh di tengah-tengah masyarakat dengan tujuan untuk memperkokoh kemanunggalan TNI dan rakyat,” Terangnya.

Selama pelaksanaan kegiatan, Danlanal menghimbau agar dalam melaksanakan kegiatan harus selalu mematuhi protokol kesehatan guna mencegah penyebaran Covid-19.

“Saya juga berharap agar dalam melaksanakan setiap kegiatan penuh dengan ketulusan segenap anggota pelaksana yang selalu menerapkan protokol kesehatan dalam rangka pencegahan Covid-19,” harapnya.

Sementara itu dilokasi yang sama, Danlanal Timika Letkol Laut (P) Deni Indra M, S.Sos., M.Tr.Hanla., M.M didampingi Ketua Cabang 2 Korcab XI DJA III Ny. Dian Deni Indra menyerahkan bantuan menyempatkan waktu untuk bertemu bersama anak-anak di Kampung Ayuka dan berbagi bersama anak-anak, serta meninjau langsung Pengobatan gratis yang dilakukan oleh tim kesehatan Lanal dibantu tenaga medis dari Puskesmas Ayuka. (***)

Berita dengan Judul: Lanal Timika Gelar Baksos dan Pengobatan Gratis di Kampung Ayuka pertama kali terbit di: Berita Terkini, Kabar Terbaru Indonesia – Liputan4.com oleh Reporter : Redaksi Papua