Berita  

Kurangnya Kesadaran Masyarakat Dengan Memakai Masker, Polsek Padang Hilir Kembali Melakukan Ops Yustisi

kurangnya-kesadaran-masyarakat-dengan-memakai-masker,-polsek-padang-hilir-kembali-melakukan-ops-yustisi

Liputan4.com, Tebing Tinggi, Masih Kurangnya Kesadaran Masyarakat Terhadap Pentingnya Memakai Masker Agar Terhindar dari Penyebaran Covid 19, Polsek Padang Hilir kembali melakukan Operasi Yustisi  di Pos Ops Yustisi Penyekatan Penggunaan Masker di jalan Letjen Suprapto Kota Tebing Tinggi,Senin (2/8/2021) sekir pukul 09.00 WIB.

Kurangnya Kesadaran Masyarakat Dengan Memakai Masker, Polsek Padang Hilir Kembali Melakukan Ops Yustisi


Kali ini, tiga warga yang kedapatan keluar rumah tanpa menggunakan masker dan langsung diambil tindakan sanksi berupa menyanyikan lagu Nasional maupun mengucapkan Pancasila sembari memberikan masker.

Ops Yustisi yang dipimpin Kanit Reskrim Polsek Padang Hilir Ipda J Manurung bersama unsur Polri, TNI, Satpol PP, LLAJ serta pihak BNPB masih juga menemukan adanya pelanggaran disiplin protokol kesehatan, sebut Kasi Humas Polres Tebing Tinggi Iptu Agus Arianto.

Dijelaskannya, dalam hal ini kepada pelanggar yang terjaring serta masyarakat yang melintas serta pelaku usaha diberikan himbauan mengenai Instruksi Gubsu No.188.54/26/inst/2021 tentang PPKM berbasis mikro sebagai upaya memutus mata rantai penularan Covid-19.

Kurangnya Kesadaran Masyarakat Dengan Memakai Masker, Polsek Padang Hilir Kembali Melakukan Ops Yustisi

Selama giat berlangsung terlaksana dengan baik, aman serta kondusif,tutup Iptu Agus Arianto. (hrj)

Bagaimana Reaksi Anda?
Suka
0
Suka
Waww
0
Waww
Haha
0
Haha
Sedih
0
Sedih
Lelah
0
Lelah
Marah
0
Marah

Berita dengan Judul: Kurangnya Kesadaran Masyarakat Dengan Memakai Masker, Polsek Padang Hilir Kembali Melakukan Ops Yustisi pertama kali terbit di: Berita Terkini, Kabar Terbaru Indonesia – Liputan4.com oleh Reporter : Willy Harianja