LIPUTAN4.COM,JAKARTA – Sebagai bentuk empati akibat dampak Covid-19 dimasa PPKM Darurat, jajaran Polres Pelabuhan Tanjung Priok melaksanakan kegiatan menyalurkan bansos Polri dengan membagikan paket beras kepada marbot masjid yang ada di wilayah Polres Pelabuhan Tanjung Priok, Senin (12/7).
Marbot masjid yang diberikan bansos beras tersebut diantaranya, marbot Masjid Baitulatief KBN, marbot Masjid Baitul Muslimin di Jl. Pombo, marbot Masjid Al Iklas lapangan 009 dan marbot Masjid Baitus Salam JICT.
Bantuan beras yang diberikan sebanyak 30 kantong beras dengan masing – masing sebanyak 5 Kg per kantong.
Menurut Kapolres Pelabuhan Tanjung Priok AKBP Putu Kholis Aryana, bansos beras dibagikan secara Door to Door dengan tetap mengikuti protokol kesehatan.
Kapolres berharap dengan adanya bantuan ini dapat membantu warga-warga yang memang membutuhkan di saat situasi PPKM Darurat.
”Kami mengimbau selama PPKM Darurat ini untuk mengurangi mobilitas dan apabila terpaksa keluar rumah tetap harus menerapkan protokol kesehatan secara disiplin,” ujarnya.
Berita dengan Judul: Kurangi Beban Warga Terdampak Covid-19, Polres Pelabuhan Tanjung Priok Bagikan Bansos Beras Kepada Marbot Masjid pertama kali terbit di: Berita Terkini, Kabar Terbaru Indonesia – Liputan4.com oleh Reporter : taufik